Dikbud Morut Gelar MKKS Untuk Tingkatkan Kinerja Kepsek

MKKS

MORUT, MERCUSUAR – Demi meningkatkan kinerja Kepala Sekolah terkait dengan tugas dan fungsi mereka sebagai Manager pada satuan pendidikan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Morowali Utara (Morut) menggelar Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS).

Kegiatan MKKS Sekolah Menengah Pertama (SMP) se-Kabupaten Morut, dilaksanakan di salah satu hotel di Kolonodale, Rabu (7/4/2021). MKKS tersebut merupakan kegiatan pertama kali dilakukan sejak masa pandemi Covid-19 melanda.

MKKS tersebut dibuka langsung oleh Plt. Kadis Dikbud Morut, Yunber Bamba, didampingi Sekretaris dan Kepala Bidang (Kabid) PSMP.  Kegiatan MKKS ini dihadiri para kepala SMP se-Kabupaten Morut, baik negeri maupun swasta, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. 

Menurut Yunber, MKKS ini adalah kegiatan rutin, serta kegiatan reguler yang harus laksanakan,  dengan tujuan melatih kepala sekolah, sehingga dapat menyusun program sekolah yang dapat meningkatkan mutu sekolah, sesuai visi dan misi yang akan dicapai oleh dunia pendidikan. 

“Agar tidak tertinggal dengan teman-teman di luar Kabupaten Morowali Utara, juga agar anak-anak dapat berkompetisi dengan anak-anak di luar daerah. Selain itu MKKS juga bertujuan memahami pentingnya Sistem Penjaminan Internal (SPMI) dan pengkajian raport mutu, agar dapat berkompetisi, sehingga bisa setara atau melampaui daerah lainnya, di era pandemi COVID-19 ini,” ujarnya.

Lanjutnya, kepala sekolah harus mampu mengintegrasikan Penguatan Pendidikan Karakter (PPK), Gerakan Literasi Sekolah (GLS) dan K 13 terhadap SPMI. Juga bagi kepala sekolah, sekiranya dapat memahami berbagai solusi di era 4.0, dalam peningkatan mutu pendidikan, serta dapat memahami pemetaan, validasi sekolah dan penyusunan rekomendasi peningkatan mutu sekolah, untuk menghadapi era 5.0 mendatang.

Yunber berharap kepada seluruh kepala sekolah, terutama jenjang SMP, untuk mengikuti kegiatan ini dengan baik. Apalagi kegiatan ini menghadirkan narasumber Widyaswara LPMP Provinsi Sulteg, Abu Hasan.

“Harapannya, tersusunnya program sekolah sesuai dengan rapor mutu, untuk meningkatkan mutu sekolah serta mampu menjelaskan pentingnya SPMI terhadap sekolah di era pandemi COVID-19 ini,” tukasnya. VAN

Pos terkait