MOROWALI UTARA, MERCUSUAR – Bupati Morowali Utara (Morut), Dr. dr. Delis Julkarson Hehi secara resmi melepas keberangkatan kafilah asal Kabupaten Morut, untuk mengikuti lomba Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) XXX tingkat Provinsi Sulteng, yang berlangsung di Kota Palu pada 20—27 Juli 2024.
Acara pelepasan kontingen Morut tersebut berlangsung di kantor Camat Lembo di Beteleme, Kamis (18/7/2024).
Pelepasan itu turut disaksikan Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Morut, Musda Guntur selaku Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kabupaten Morut, Asisten II Pemkab Morut, M. Ridwan, Camat Lembo, Benyamin PB Hambuako, dan Kabag Kesra, Bahardin Sakaria selaku ketua kontingen.
Dalam sambutannya, Delis menitipkan pesan agar semua kontingen tetap menjaga kesehatan, serta terutama menjaga hati.
“Menjaga hati ini penting, karena ajang MTQ ini bukan lomba semata, tapi juga sebagai ladang ibadah semua peserta. Kalau hati bersih, pasti alunan suara juga akan bersih,” pesan Delis.
Ia menegaskan Pemkab dan seluruh masyarakat Morut mendoakan kafilah Morut dapat mengukir prestasi terbaik.
“Kita semua berdoa, semoga kontingen Morut ini berhasil menyumbangkan yang terbaik bagi daerah ini,” ujar Delis.
Sebelumnya, kontingen Morut beberapa kali merah prestasi, di antaranya Juara Umum Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) ke-26 tingkat Provinsi Sulteng tahun 2021 yang diadakan di Kabupaten Banggai Laut.
Kemudia, kontingen Morut juga meraih Juara Umum pada Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) XIII tingkat Provinsi Sulteng tahun 2024 di Luwuk, Kabupaten Banggai. SEM