MOROWALI, MERCUSUAR – Kapolsek Bungku Tengah dan Bungku Timur, AKP A Rapar menyampaikan kepada pemilik maupun pengguna sepeda motor agar tidak menggunakan knalpot ‘bogar’.
Menyusul semakin banyaknya keluhan masyarakat akibat suara bising dari kendaraan yang menggunakan knalpot ‘bogar’ karena dianggap mengganggu ketenangan.
“Sejak saya di sini banyak masyarakat yang mengeluh (knalpot bogar), artinya kondisi ini sudah benar-benar sangat meresahkan. Kendaraan knalpot bogar menjadi keluhan terbanyak yang ada ke kami (olsek), jadi kami harus ambil tindakan,” tandas Kapolsek.
Dalam beberapa minggu terakhir, kata Kapolsek, pihaknya telah melakukan sosialisasi ke bengkel-bengkel agar tidak menerima pemasangan knalpot bogar. Langkah tersebut untuk meminimal jumlah pengguna knalpot ‘bogar’ agar tidak bertambah.
“Anggota saya dalam beberapa minggu ini sudah mulai jalan ke bengkel-bengkel untuk melakukan sosialisasi, dan kami juga sangat berharap kepada pengguna knalpot bogar agar segera mengganti dengan yang standar” jelasnya.
Ditegaskannya kembali, jika masih ada kendaraan yang menggunakan knalpot ‘bogar’, bakal disita. BBG