BANGGAI, MERCUSUAR – TNI Kodim 1308/LB dan Kepolisian Polres Banggai serta Polres Banggai Kepulauan (Bangkep) menunjukan kekompakan saat peringatan HUT TNI ke 74 di Kabupaten banggai, Sabtu (5/10/2019).
Kapolres Banggai, AKBP Moch Sholeh dan Kapolres Bangkep, AKBP Aditya Surya Dharma bersama sejumlah anggota Polres Banggai dengan berjalan kaki dari Mapolsek Luwuk memberikan kado berupa kue dan tumpeng pada Dandim 1308/LB, Letkol Nurman Syahreda sebagai ucapan selamat HUT TNI ke 74,
Menurut Kapolres Banggai, kejutan tersebut bentuk kekompakan dan sinergitas antara TNI dan Polri di Banggai yang telah terbangun selama ini, serta merupakan tiang NKRI dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Banggai.
“Hari ini kami dan seluruh anggota sangat bahagia bisa merayakan HUT TNI ke 74,” kata Kapolres.
Kapolres berharap TNI dan Polri di Banggai jaya dan bisa terus bersinergi dalam menjaga NKRI, khusus di wilayah Kabupaten Banggai. “Harapannya semoga TNI selalu jaya dan kompak bersama Polri guna memberikan rasa aman dan nyaman pada masyarakat Kabupaten Banggai,” ujarnya.
Dandim 1308/LB, Letkol Nurman Syahreda mengaku terharu atas kunjungan Kapolres Banggai dan Kapolres Bangkep Bersama jajarannya, serta mengucapkan terima kasih.
“Semoga TNI-Polri semakin kompak dan hubungan sinegritas terus terjalin selamanya,” harap Dandim. MAM