MOROWALI, MERCUSUAR – Menutup tahun 2024, salah seorang tokoh pemuda Kabupaten Morowali, Asfar memberikan apresiasi positif terhadap kinerja Kepolisian Republik Indonesia (Polri). Ia menilai Polri telah berhasil melalui tantangan besar di tahun politik yang penuh dinamika sepanjang 2023 hingga 2024.
“Polri telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam menjaga stabilitas keamanan di tengah masyarakat, terutama selama pelaksanaan rangkaian pesta demokrasi seperti Pilpres dan Pilkada serentak di seluruh Indonesia,” ungkap Asfar.
Menurutnya, keberhasilan Polri dalam mengawal tahapan pemilu hingga berjalan lancar, aman, dan damai adalah bukti nyata profesionalisme institusi tersebut. Asfar juga mengapresiasi langkah Polri yang tetap mengedepankan pendekatan humanis dalam menjaga situasi Kamtibmas, meski dihadapkan pada berbagai tantangan di lapangan.
“Masyarakat dapat menyaksikan langsung bahwa Polri hadir di setiap tahapan penting, dari pengamanan kampanye hingga rekapitulasi suara. Ini menunjukkan Polri telah berkomitmen menjaga demokrasi tetap sehat dan terjaga,” tambahnya.
Asfar berharap Polri terus meningkatkan kualitas pelayanan dan menjaga hubungan baik dengan masyarakat.
“Kami di Kabupaten Morowali siap bersinergi dengan Polri untuk bersama-sama menciptakan situasi yang lebih aman dan kondusif di masa depan,” ujarnya.
Apresiasi ini menjadi salah satu catatan positif akhir tahun yang menunjukkan kepercayaan publik terhadap Polri dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya bagi bangsa dan negara. */AMR