PALU, MERCUSUAR- Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Sulawesi Tengah memperkenalkan skuad Pra PON Sulteng yang akan tampil di Babak Kualifikasi (BK) PON 2024 lewat press conference dengan puluhan wartawan di salah satu restoran ternama di kota Palu, Senin (23/10/2023) sore.
Ketua AFP Sulteng, Syamsuddin berharap momentum sebagai tuan rumah bisa dimaksimalkan agar bisa lolos ke PON 2024.
“Ini kesempatan emas jadi tuan rumah dengan target lolos PON . Secara umum kami sudah siap ikut Pra PON dengan target lolos PON untuk menciptakan sejarah baru bagi Sulawesi Tengah, ” ujar Syamsuddin.
Sementara itu pelatih Futsal Sulteng, Ridwan Basri menyebut persiapan anak asuhnya sudah mencapai seratus persen untuk bertarung di kualifikasi yang dimulai Rabu (25/10/2023) besok.
“Persiapan kami seratus persen yang memulai latihan sejak tanggal 5 Juli. Artinya ini jadi tantangan membawa Sulteng lolos PON yang belum sekalipun Sulteng lolos,” kata coach Idu, panggilan Ridwan Basir
Selama persiapan, Idu mengakui mendapat kendala dalam penggunaan GOR GBK karena harus berbagi dengan beberapa cabor.
“Kendalanya hanya dalam pemakaian GOR yang harus berbagi dengan cabor lain. Tapi, sekali lagi ini tim siap seratus persen lolos PON,” ujar Idu.
Terkait calon lawan yang akan dihadapi, coach Idu mengatakan setiap laga adalah final . “Tim selalu memasang target paling tinggi dan setiap lawan itu adalah final. Untuk Gorontalo sudah ada bayangan tapi Sulut belum. Saya percaya seratus persen pada tim ini, yang membedakan nanti itu hanya mental bertanding.Kita tak bergantung sama satu pemain saja. Tapi ini kerja tim yang kuat secara tim dan individu,” jelas Idu.
Sementara itu, Muhammad Edwan yang hadir mewakili Dewan Pembina Futsal Sulteng, Ishak Basir, sangat berharap cabor Futsal bisa tumbuh dan berkembang di Sulteng.
“Futsal diharapkan tumbuh dan berkembang dan diharapkan bisa lolos PON . Apapun yang terjadi di Futsal Sulteng harus tumbuh dan berkembang dengan konsekuensi yang harus dihadapi. AFP sudah bekerja keras dan sudah membuktikan bisa menjadi juara di Liga Pro Futsal,” kata Edwan .CLG
Daftar Skuad Pra PON Futsal Sulteng:
1. Firman Dwi Anggoro (C)
2. Mustamil
3. Candra Hidayat
4. Syarif Aidil
5. Mohammad Fahrez
6. Abdul Kadir
7. Ahmad Djalali
8. Arthur Shalom
9. Mohammad Aruqiat
10. Moh. Alif Febrian
11. Bintang Aditya
12. Moh. Sahrul
13. Moh Farel
14. Toledo Faluan Wijaya
Kepala Pelatih, Ridwan Basri
Pelatih Kiper : Agus Setiawan
Pelatih Fisik: Riski Rezkian.