31 Tim Tampil di Turnamen Hendri Kusuma Cup 

hendri kusuma cup-107ade0a
Bupati Sigi, Mohammad Irwan melakukan Sepakan bola pertama pada laga antara Sunju Putra A versus Beringin Putra, Minggu (25/9/2022). FOTO: Issrin Assagaf/ MS

SIGI, MERCUSUAR- Bupati Sigi, Mohamad Irwan, meresmikan Turnamen Sepak Bola Hendri Kusuma Muhidin Cup 2022 , Minggu (25/9/2022) sore.

Kejuaraan yang dimainkan di lapangan Teratai Desa Sunju Kecamatan Marawola ini diikuti 31 tim sari Kabupaten Sigi, Kota Palu dan Kabupaten Donggala.

Dalam sambutan tanpa teksnya, Mohamad Irwan mengatakan Sepak Bola Merupakan bagian olahraga secara umum yang bisa menghasilan nilai prestasi, nilai seni, dan nilai hiburan

” Sebagai nilai prestasi, turnamen Sepak bola ini bertujuan mencari bibit pemain untuk didorong bisa berkompetisi di klub Liga 2 seperti di Persipal. Sebagai nilai seni, Sepak Bola kita harapkan bisa dipertunjukkan dan dinikmati oleh masyarakat sebagai bentuk kebersamaan. Sepak bola juga menjadi hiburan masyarakat dan penonton ,” terang Mohamad Irwan.

Di tempat yang sama, Ketua DPRD Sigi, Rizal Incenai menilai Piala Hendri Kusuma Muhidin ini untuk memberikan hiburan bagi masyarakat dan mencari bibit pemain handal.” Tentunya turnamen ini untuk mengembangkan kualitas perseoakbolaan Kabupaten Sigi secara khusus dan Sulawesi Tengah secara umum, ” ucap Rizal.

Sementara itu, Ketua Panitia turnamen, Makmur Yahi, kepada Mercusuar berharap turnamen Hendri Kusuma Muhidin Cup tahun ini yang akan memainkan 61 pertandingan bisa berjalan aman dan sukses.

“Mari menjaga bersama keamanan dan ketertiban dan junjung tinggi sportifitas. Karena selain bertanding tentunya iven ini untuk mempererat tali silaturahmi lewat olahraga Sepak bola,” ucapnya.CLG

Pos terkait