32 Tim Siap Berlaga di Futsal Pekerja 2022

futsal pekerja-caeb9c72
Tim Korem 132 Tadulako, salah satu peserta Futsal Pekerja berfoto bersama usai mencoba lapangan GBK. FOTO: Dok All Production

PALU, MERCUSUAR-  Turnamen Futsal Pekerja 2022 akan diresmikan pelaksanaannya pada Jumat (4/3/2022) malam ini di Gedung Olahraga Bumi Kaktus (GBK). Event yang  sempat tertunda selama dua tahun ini diharapkan tak hanya menjadi ajang silaturahmi pekerja atau karyawan di instansi pemerintah maupun swasta. Namun juga menjadi ajang adu skill karyawan yang punya bakat bermain Futsal. 

“Kejuaraan Futsal antar pekerja ini punya magnet tersendiri bagi calon peserta. Ajang ini menjadi salah satu event yang selalu mendapat respon positif dari perusahaan atau instansi, BUMD, BUMN dan lainnya. Kami sudah menyiapkan regulasi atau  aturan bagi peserta maupun penonton di kejuaraan ini yang berkaitan dengan penerapan protokol kesehatan. Selain itu yang paling penting, semua  tim peserta harus sudah divaksin pemainnya, termasuk calon penonton sudah harus mendapat vaksinasi dengan menggunakan scan QR peduli lindungi kalau masuk GOR.  Ini menjadi hal yang wajib kita patuhi bersama-sama,” ujar Aprianto, dari All Production sebagai penyelenggara kejuaraan, Kamis (3/3/2022). 

Diketahui,  Adira Finance pernah merebut dua kali juara di turnamen Futsal Pekerja ini. Namun pada edisi keenam ini, J&T kembali hadir untuk mempertahankan gelar juara yang direbut di edisi sebelumnya.   Namun mengawali turnamen, tim Anugerah Perdana akan ditantang  tim BRI Britama usai opening ceremony.        

Berikiut ini  daftar tim peserta : AJ Smart, Bandara Mutiara, Disdikbud Sulteng, BRI Britama, Mandala Finance, Citra Palu Mineral A, Citra Palu Mineral B, Akai Jaya, Adira Finance, BNI Sinergi 46, P L N, J&T Express, JNE Express, Patraco Motor Abadi, BPPW /PUPR Sulteng, Polda Sulteng, BPTD WIL XX Sulteng, Telkom Palu, FIF group, Anugerah Perdana, BPSDMD Sulteng, Hasjrat Toyota, Alfamidi, Swiss bell-Hotel, Kemenag Palu, PT AKM, Kalla Toyota, Procella, Korem 132 Tadulako, A K P, ESDM FC, dan Kredit Plus. CLG

Pos terkait