Alex Adrian Lolos Final, Renang Potensi Emas Pertama Sulteng di Popnas

Detik-detik Alex Adrian finish pertama di penyisihan 100 meter Kupu. FOTO : ISSRIN ASSEGAF/MS

JAKARTA, MERCUSUAR – Lagu Indonesia Tanah Air Beta dan Indonesia Raya menggema di Kolam Renang Aquatic Center GBK Senayan Jakarta menandai dimulainya hari kedua cabang olahraga renang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) XVII, Selasa (4/11/2025).

Setelah pada hari pertama gagal total di nomor 50 meter gaya bebas, semangat baru membara di hari kedua. Sejuta harapan kini bertumpu di pundak para perenang terbaik Sulawesi Tengah (Sulteng) untuk mendulang medali.

Kolaborasi antara pelajar SMA yang masuk kategori senior dengan para atlet muda tingkat SMP berpadu dalam tim renang Sulteng di bawah arahan pelatih flamboyan, Arif Aditya.

Di seri kedua babak penyisihan nomor 200 meter gaya dada, perenang Sulteng Faeyza Abel Pratama yang turun di lintasan enam tampil penuh semangat. Tenaga dan teknik terbaik telah dikerahkan, namun Faeyza harus mengakui keunggulan lawan-lawannya dari Sumut, Sumsel, DKI, Jabar, dan Bangka Belitung.
Berikutnya, Sharon Olivia Engel Monar turun di babak penyisihan 50 meter gaya punggung putri. Meski berjuang keras, Sharon harus puas finis di posisi kelima dari enam peserta dengan catatan waktu 36,17 detik.
Dua perenang Sulteng lainnya, Cindana Nur Widiyastuti (lintasan 1) dan Talitha Althafunnisa Putri Karim (lintasan 8), juga beraksi di nomor yang sama. Mereka bersaing ketat dengan perenang dari DKI, Jatim, Kaltim, Kalsel, dan Jabar. Cindana finis ketujuh dengan waktu 36,08 detik, sementara Talitha menempati posisi kedelapan dengan catatan 37,11 detik.
Sorotan utama hari ini datang dari Alex Adrian, perenang andalan Sulteng yang baru saja memperkuat timnas Indonesia di ajang internasional di Bahrain. Turun di lintasan empat pada nomor 100 meter gaya kupu putra, Alex tampil luar biasa. Ia melesat cepat dan finis pertama dengan waktu impresif 56,84 detik.

Dengan hasil tersebut, Alex memastikan diri melaju ke babak final yang akan digelar malam nanti. Peluang medali emas pun kini terbuka lebar bagi kontingen renang Sulawesi Tengah. CLG

Pos terkait