PALU, MERCUSUAR- Kejuaraan Panahan yang dikemas dalam latihan bersama klub-klub Panahan se-Sulawesi Tengah memunculkan juara-juara di masing-masing kategori, salah satunya di kategori pelajar usia 12 tahun yang diraih Annisa Afdhalia.
Pelajar SMP IT Qurrota Ayyun Kota Palu ini naik di podium pertama di kelas Standar Pelajar jarak 20 meter. Annisa meraih medali emasnya dengan total skor 295.
Yang menarik dari siswi kelahiran tanggal 20 Oktober ini adalah, jauh sebelum mengenal Panahan, dirinya sudah lebih dulu berprestasi di cabor Renang.
“Memang Annisa dulunya menggeluti olahraga Renang waktu sekolah dasar. Nah, sekarang saat menginjak usia SMP yang merupakan masa dimana anak perempuan masuk pada masa pertumbuhan menjadi gadis remaja, maka sekolah melarang siswinya mengenakan pakaian terbuka dalam beraktifitas olahraga,” sebut Ibunda Annisa kepada Mercusuar di arena kejuaraan.
Pindah cabang olahraga, ternyata tak menjadi masalah bagi Annisa untuk berprestasi. Terbukti sudah dengan medali emas yang diraihnya di kelas Standar Pelajar, Jika terus berproses maka Annisa bakal menjadi andalan Sulawesi Tengah dalam 5 sampai 10 tahun akan datang di cabor Panahan.
“Sebagai orang tua tentunya kita hanya mensupport secara positif apa yang anak-anak mau. Yang penting itu baik untuk dirinya maka bismillah saja. Insya Allah dengan latihan yang rutin maka apa yang kita inginkan bersama akan menjadi maksimal,” sebut Umi Endang, Ibunda Annisa. CLG