Atlet Panjat Tebing PON Sulteng Raih Emas di Kejurnas Makassar

PALU, MERCUSUAR- Tim Panjat Tebing PON Sulawesi Tengah meraih hasil menggembirakan di kejurnas  Panjat Tebing bertajuk National Climbing Competition Mapala UMI Makassar baru-baru ini. Kejuaraan yang digelar pada tanggal 1- 5 Juli 2024 ini diikuti 253 atlet dari 15 provinsi, mulai Aceh hingga Papua termasuk Sulteng dan kabupaten kota di Sulsel.

Sulawesi Tengah meraih medali emas di nomor Speed Classic Putra yang direbut Faisal dan medali perak diraih Arya Wiraraja.  Sedangkan medali perunggu direbut Nuriyatul Ainun di nomor Speed Classik Putri.

“Yang menggembirakan, meski belum meraih medali, di nomor Lead Umun Putri, Sulteng membuat sejarah baru ketika Kinaya Maulidya berhasil lolos ke babak final, bahkan sempat menduduki peringkat 3 di babak kualifikasi. Dan yang membanggakan lagi, Kinaya sampai babak final bersiang dengan atlet pelatnas,” terang Zikran Lamalundu kepada Mercusuar via handpone.

Zikran menambahkan pada babak final Speed Classic Putri ada 3 atlet pelatnas ikut berlomba, Jatim 2 orang, DKI 1 orang, Jogja 1 orang dan Sulteng 1  orang, yaitu Kinaya Maulidya yang merupakan atlet termuda berusia 18 tahun.

” Bisa tembus babak final ini menjadi prestasi dan pemantik semangat. Semoga hasil Try Out ini bisa meningkatkan kepercayaan diri anak-anak  pada saat PON di Aceh nanti sehingga Panjat Tebing bisa meraih medali emas,” kata Zikran.CLG

Pos terkait