PALU, MERCUSUAR – Harapan Maroso FC untuk “mengejar” Aira Besusu FC sampai ke ujung turnamen akhirnya gagal setelah dijegal Beringin Putra di fase terakhir babak 6 Besar grup M, Jumat (19/7/2019).
Pada laga yang digelar di lapangan Faqih Rasyid Birobuli Utara, Beringin Putra tampil dengan skuad lengkap menyusul telah kembalinya defender midfielder, Rifandi Saad yang tak bisa tampil saat kalah 1-2 dari Aira Besusu di laga sebelumnya.
Beringin Putra yang memiliki dua gelandang serang sama baiknya yakni, Arie Kiswanto dan Ade ‘Opan’ Gunawan tak pelak menjadi sumbu kekuatan di lini tengah tim dari Kelurahan Nunu ini.
Terbukti sebuah bola ‘plessing’ Ade Gunawan di menit ke-11 membuka kran gol Beringin menjadi 1-0. Gol tersebut bertahaan hingga turun minum.
Sementara itu, striker muda Beringin Putra, Rifaldi membuktikan kapasitasnya sebagai pemain yang layak bermain sejak menit pertama dengan menggeser Kaifar ke bangku cadangan. Eks striker Porprov Kota Palu ini menggandakan keunggulan timnya di menit ke-70 setelah sunduolan kerasnya hasil sepakan bebas Arie Kiswanto gagal dibendung kiper Maroso FC, Awaluddin. Hingga berakhirnya laga, Beringin Putra tetap unggul 2-0.
“Saya pikir kemenangan ini adalah hasil dari kerjasama tim yang bagus dan buah dari kesabaran kami dalam menahan serangan lawan yang kemudian melakukan serangan balik. Apalagi kami telah diperkuat Fandi (Saad) yang cukup berperan besar menjaga pertahanan di lini tengah,” ujar Nobon K Sahuni kepada Mercusuar saat di konfirmasi.
Nobon mengakui Maroso FC tampil sedikit labih bagus dari mereka khususnya di babak pertama. Tapi, di babak kedua, kata Nobon, Beringin Putra bisa mengimbangi dengan beberapa sukses via pola serangan balik.
Dengan hasil tersebut maka genaplah sudah penghuni empat tempat di babak semifinal, yakni Aira Besusu FC kontra Rauf Junior dan Kompas Tondo versus Beringin Putra. CLG
6 BESAR DANREM CUP III 2019//
Beringin Putra Kubur Asa Maroso FC
PALU, MERCUSUAR – Harapan Maroso FC untuk “mengejar” Aira Besusu FC sampai ke ujung turnamen akhirnya gagal setelah dijegal Beringin Putra di fase terakhir babak 6 Besar grup M, Jumat (19/7/2019).
Pada laga yang digelar di lapangan Faqih Rasyid Birobuli Utara, Beringin Putra tampil dengan skuad lengkap menyusul telah kembalinya defender midfielder, Rifandi Saad yang tak bisa tampil saat kalah 1-2 dari Aira Besusu di laga sebelumnya.
Beringin Putra yang memiliki dua gelandang serang sama baiknya yakni, Arie Kiswanto dan Ade ‘Opan’ Gunawan tak pelak menjadi sumbu kekuatan di lini tengah tim dari Kelurahan Nunu ini.
Terbukti sebuah bola ‘plessing’ Ade Gunawan di menit ke-11 membuka kran gol Beringin menjadi 1-0. Gol tersebut bertahaan hingga turun minum.
Sementara itu, striker muda Beringin Putra, Rifaldi membuktikan kapasitasnya sebagai pemain yang layak bermain sejak menit pertama dengan menggeser Kaifar ke bangku cadangan. Eks striker Porprov Kota Palu ini menggandakan keunggulan timnya di menit ke-70 setelah sunduolan kerasnya hasil sepakan bebas Arie Kiswanto gagal dibendung kiper Maroso FC, Awaluddin. Hingga berakhirnya laga, Beringin Putra tetap unggul 2-0.
“Saya pikir kemenangan ini adalah hasil dari kerjasama tim yang bagus dan buah dari kesabaran kami dalam menahan serangan lawan yang kemudian melakukan serangan balik. Apalagi kami telah diperkuat Fandi (Saad) yang cukup berperan besar menjaga pertahanan di lini tengah,” ujar Nobon K Sahuni kepada Mercusuar saat di konfirmasi.
Nobon mengakui Maroso FC tampil sedikit labih bagus dari mereka khususnya di babak pertama. Tapi, di babak kedua, kata Nobon, Beringin Putra bisa mengimbangi dengan beberapa sukses via pola serangan balik.
Dengan hasil tersebut maka genaplah sudah penghuni empat tempat di babak semifinal, yakni Aira Besusu FC kontra Rauf Junior dan Kompas Tondo versus Beringin Putra. CLG