Dayung Rowing Bidik Emas dari Tentena

Rowing latihan..-01dc7d45
Tim Dayung Rowing bersama coach Wahyu Aristina usai dilepas keberangkatannya oleh Ketum KONI Sulteng, M Nizar Rahmatu berlatih di Tentena, Sabtu (24/7/2021).

PALU, MERCUSUAR – Cabang Olahraga (Cabor)  Dayung adalah salah satu olahraga unggulan Sulawesi Tengah  di PON XX Papua yang  memiliki potensi besar meraih medali, khususnya di nomor Rowing. Oleh karena itu KONI Sulteng  menilai perlu dukungan lebih untuk membawa Rowing berprestasi emas di PON XXI di Aceh –Medan 2024.

Dalam acara pelepasan tim Rowing Sulteng yang akan melakukan puslatda mandiri di Tentena, Ketua Umum (Ketum) KONI Sulawesi Tengah M Nizar Rahmatu  menegaskan pihaknya sudah merancang konsep pembinaan cabor  Dayung yang akan melibatkan sponsorship sebagai  salah satu kampanye  Dayung menuju medali emas PON XXI di Aceh dan Medan tahun 2024. 

“Saat ini kita masih berharap ke APBD dana puslatda maupun PON. Namun ,dengan keterbatasan yang ada saat ini, apapun itu (Rowing) kami harus kita berangkatkan (puslatda di Tentena). Dan (dana PON) itu belum ada sebenarnya, tapi sudah disetujui gubernur . Jadi, hibah operasional dan pembinaan  yang ada di KONI kita giring dulu untuk kebutuhan puslatda,” ujar Nizar Rahmatu saat melepas keberangkatan tim Rowing PON Sulawesi Tengah berlatih di Danau Tentena Kabupaten Poso, Sabtu (24/7/2021).

Di tempat yang sama Ketum Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia ( Podsi ) Sulawesi Tengah, Arif Latjuba menyebut Podsi Sulteng tetap menargetkan medali sejak PON 2016 Jawa Barat. “Kami tetap menargetkan medali  sejak PON 2016 sampai dengan PON 2020. Kami tidak main-main, kami sudah berupaya dengan maksimal bahwa minimal kita berjuang dengan satu emas . Hal ini saya percaya bisa kita raih karena kira sudah untung dalam waktu latihan . Karena daerah lain pun sama saat ini menghadapi kondisi  covid-19. Tapi, kita masih ada ruang gerak melakukan puslatda,” ujarnya.

Sementara itu pelatih Dayung Rowing Sulteng, Wahyu Aristina bersyukur karena rencana berlatih di Tentena yang sudah dijadwal sejak awal tahun lalu akhirnya bisa terlaksana.

“Puji Tuhan, akhirnya rencana awal kita jauh – jauhari sebelumnya yang ingin berlatih di Tentena akhirnya bisa juga telaksana, semua ini tentunya  tak lepas dari dukungan KONI Sulawesi Tengah dan Pengprov PODSI Sulawesi Tengah. Semua atlet Rowing kami dalam kondisi bugar dan prima  dan  pastinya siap berlatih keras untuk memenuhi target meraih medali di PON Papua, “ ujar Wahyu Aristina.  

 

Pos terkait