Dilepas Wakil Wali Kota ,Tim Popda Kota Palu Siap Pertahankan Juara 

popda Kota Palu-a245cd73
Wakil Wali Kota Palu, dr Renny Lamadjido bersama atlet –atlet pelajar Kota Palu dalam satu kesempatan di acara pelepasan kontingen menuju Popda Morowali, Jumat (27/8/2022). FOTO:ISSRIN ASSAGAF/MS 

PALU, MERCUSUAR – Kontingen Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kota Palu dilepas keberangkatannya oleh Wali Kota Palu dalam hal ini diwakili oleh Wakil Wali Kota Palu, dr Renny Lamadjido di halaman Kantor Wali Kota Palu, Jumat (26/8/2022) pagi. 

Sebanyak 121 atlet dan 18 pelatih tim Kota Palu akan berjuang selama penyelenggaraan multieven pelajar ini yang digelar di Kabupaten Morowali, 29 Agustus-2 September 2022. Kota Palu akan ikut di semua cabang olahraga yakni Bola Basket (24 atlet) , Bola Voli (22), Bulutangkis (5), Pencak Silat (28), Sepak Bola (19), Sepak Takraw (5), Tinju (10), Tenis Lapangan (8), dan Pelatih (18).

Dalam sambutannya, dr Renny Lamadjido dengan tegas meminta para atlet pelajar  Kota Palu untuk berjuang dengan mengerahkan kemampuan terbaik untuk menjadi pemenang namun dengan sikap kesatria menjunjung sportivitas. 

“Saya yakin anak-anak kita  bisa berprestasi di Popda  Morowali. Pesan saya mohon ikuti aturan semua cabor dan sportivitas harus dijunjung tinggi. Tapi yang paling penting raih Juara umum,” ujar Renny Lamadjido yang menjabat sebagai ketua kontingen di even ini. 

Sementara itu, pelatih Bola Basket Kota Palu, Avin Rizal menyebut persiapan tim Basket binaanya sudah berada dalam kondisi seratus persen siap berkompetisi.

“Setelah seleksi Popda Kota Palu, kami sudah melakukan latihan secara rutin walau masih dengan biaya mandiri. Tapi setelah itu persiapan semakin baik setelah masuk fase pra kompetisi,” ujar Avin  kepada Mercusuar. 

Tim Basket Kota Palu kata Avin berasal 4 sekolah, yakni  SMAN 1 Palu,  SMAN 2 Palu, SMA Madani dan SMA Karuna Dipa. “Ada empat sekolah, mereka hasil seleksi Popda  Kota Palu. Yang sulit disini awalnya menyatukan karakter masing masing sekolah karena ego masing. Setelah itu sudah mulai padu dan kami targetkan emas,” tutupnya. CLG

Pos terkait