Dispora Kota Palu Tunda Liga U14 dan U16

DSC_0197

PALU, MERCUSUAR- Pada seleksi Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kota Palu baru-baru ini, Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Palu telah memilih atlet –atlet pelajar terbaiknya dari cabor Bola Basket, Bola Voli, Bulutangkis,  Pencaksilat,  Sepaktakraw, Tenis Lapangan, Tenis Meja termasuk  cabor eksebisi, Panjat Dinding yang akan dilombakan di Popda. Sementara cabor Sepakbola yang juga dipertandingkan di Popda Morowali mendatang,  digelar terpisah dan baru akan dilaksanakan pada 9 April 2020.

Namun, rencana tersebut mengalami  penundaan, menyusul ditetapakannya masa tanggap darurat oleh pemerintah, terkait dengan serangan penyakit menular yang bernama Coronavirus Disease (Covid-19) yang kini mengancam kehidupan di wilayah provinsi Sulawesi Tengah.

Sekaitan hal itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Palu, Sumardi dengan tegas menyatakan kompetisi usia 14 dan usia 16 tingkat Kota Palu remi ditunda.  

“Ya, awalnya memang kami akan memutar kompetisi usia 14 dan 16 tingkat  Kota Palu ini pada tanggal 6 April 2020. Namun, situasi dan kondisi saat ini yang  belum memungkinkan karena berkaitan dengan wabah penyakit menular Corona, maka kami mempertimbangkan lagi kondisi ini untuk ditunda pelaksanannya sampai batas yang belum ditentukan. Saya sudah sampaikan kepada teman-teman kalau belum aman (Corona) jangan dulu diputar kegiatannya. Karena kita juga harus mengikuti anjuran dari bapak gubernur yang mengatakan dilarang kumpul-kumpul orang,” sebut Sumardi kepada Mercusuar saat dikonfirmasi, Senin (23/3/2020).  

Sumardi menambahkan , tak hanya Sepakbola yang ditunda pelaksanaannya. Sejumlah kegiatan lainnya dalam wilayah tugas dinas yang dipimpinnya juga dibatalkan.

“Kita semua tentunya berharap bencana ini bisa segera berakhir sehingga kegiatan-kegiatan kita bisa berjalan sesuai harapan,” tutupnya.

Popda yang akan digelar di Kabupaten Morowali dijadwalkan dilaksanakan pada bulan Juli 2020. CLG

Pos terkait