Empat Gol untuk Motivasi Diri

Foto berita Side Bar danrem cup - Copy

Banyak pemain Sepakbola yang bisa mencetak empat gol  bahkan lebih dari itu dalam satu pertandingan.Tapi, biasanya mereka tak hanya sendiri,  ada juga pemain lain yang turut menyumbang gol untuk kemenangan timnya.

Namun pengecualian untuk seorang Arrahim Asta yang tampil spektakuler dengan memborong empat gol Perdos FC saat menaklukkan Bungi Putra 4-1, Kamis (20/6/2019), sekaligus memastikan  lolos ke babak 12 Besar Danrem Cup III 2019.

Menarik dari kemenangan Perdos FC tersebut  adalah sosok Arrahim  yang tampil sebagai protagonista lewat empat golnya .

Arrahim yang diplot sebagai penyerang sayap oleh coach Kasmuddin Mustafa sekilas biasa saja di dalam lapangan. Sesekali berada di sayap kiri dan beberapa saat kemudian sudah berpindah ke sayap kanan. Namun dengan kecepatan tinggi secara tiba-tiba Arrahim sudah lepas dari penjagaan lawannya dan kemudian menaklukkan kiper.

“Bukan Rahim kalau tidak bisa  mencetak gol dan saya sangat apresiasi dengan kerja kerasnya yang bisa mencetak gol untuk tim ini,” ujar Kasmuddin Mustafa mengomentari pemainnya yang lagi on fire.

“Sudah menjadi tugas saya sebagai striker untuk mencetak gol dan (gol) ini tak akan ada kalau tidak didukung oleh teman-teman setim. Dan saya berharap empat gol ini jadi motivasi saya pribadi untuk selalu  memberikan yang terbaik ,” ucap Arrahim dengan senyum khasnya kepada Mercusuar..

Pemain yang telah berumur 26 tahun pada 8 Juni lalu menganggap semua laga adalah final bagi dia. “ Saya anggap semua  lawan tidak ada yang lemah maka dari itu saya selalu mengganggap setiap laga adalah final,” kata Arrahim mengakhiri.CLG

Pos terkait