Given, Kiper Mepanga FC Lolos Seleksi Pra PON 2024

PALU, MERCUSUAR- Asprov PSSI Sulteng telah memilih empat kiper hasil seleksi yang digelar selama tiga hari di lapangan PS Gawalise Tipo, 24-26 Juli 2023. Satu dari empat kiper tersebut adalah Given Raharjo , yang merupakan skuad  Tinombo FC U18 yang baru saja membawa timnya juara kedua di seri nasional Liga Sentra Indonesia di Jawa Barat. 

Terkait hal itu, pelatih kiper Tinombo FC, Yuyu Wahyudin Firman mengaku senang dan bangga dengan terpilihnya Given yang akan tampil membela Sulawesi Tengah di Babak Kualifikasi (BK) PON Aceh-Sumut 2024. 

“Given punya progress jadi kiper  masa depan Sulawesi Tengah. Saya berharap dia bisa jadi penerus kiper legenda Ferry Rotinsulu,” harap Yuyun. 

Kemampuan Given Raharjo tak lepas dari polesan tagan dingin Yuyun Wahyudin Firman yang menempanya selama berada dalam tim Mepanga FC. “Given punya kemauan dan keinginan jadi kiper terbaik . Sebagai pelatih, saya hanya memberikan latihan sesuai ilmu yang saya dapatkan, selebihnya adalah mentalitas Given yang berbicara dalam pertandingan ataupun seleksi ini,”  ujar Yuyun yang mengaku belum mengantongi Lisensi pelatih kiper.

Hadirnya Given Raharjo di persepakbolaan Sulawesi Tengah diharapkan manambah lagi stok kiper yang kelak bisa jadi peneris Ferry Rotinsulu. CLG 

Pos terkait