Indonesia Terhenti di Perempat Final AFC U-17, Bakal Sulit di Piala Dunia

Pemain Indonesia U-17, Evandra berebut bola dengan pemain Korut, An Jin Sok. FOTO: TANGKAPAN LAYAR AFC

PALU, MERCUSUAR – Langkah Timnas Indonesia U-17 harus terhenti di babak perempat final AFC U-17 Asian Cup 2025. Garuda Muda takluk telak 0-6 dari Korea Utara, dalam laga yang berlangsung di King Abdullah Sport City Hall, Jeddah, Senin (14/4/2025).

Pelatih kepala, Nova Ariyanto, menurunkan skuad terbaiknya dalam pertandingan ini. Namun, seperti yang telah diperkirakan sebelumnya, Korea Utara tampil dominan dengan permainan cepat dan penguasaan bola yang solid, mirip gaya permainan Korea Selatan.

Sejak menit awal, Timnas U-17 terus berada di bawah tekanan. Pertahanan Indonesia dikurung tanpa henti oleh agresivitas serangan lawan. Kualitas permainan Garuda Muda terlihat masih tertinggal jauh, bahkan satu tingkat di bawah lawan.

Sepanjang laga, permainan Timnas Indonesia tidak berkembang. Kesalahan mendasar, panik saat ditekan, umpan tidak akurat, umpan panjang yang gagal, serta pengambilan keputusan yang lambat sering terjadi. Hal ini membuat Indonesia kesulitan mengimbangi permainan Korea Utara.

Pelatih Korea Utara, O Thae Song, sukses menerapkan taktik tekanan tinggi sejak di depan kotak penalti Timnas. Alhasil, para pemain Indonesia tampak kebingungan dan tidak mampu keluar dari tekanan.

Kemenangan Indonesia atas Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan di fase grup menjadi terasa sia-sia dengan kekalahan telak ini. Bahkan sekali kalah, Timnas langsung dihujani gol.

Jika performa seperti ini terus berlanjut di Piala Dunia U-17 mendatang, harapan untuk berprestasi bisa jadi hanya angan. PSSI perlu segera melakukan evaluasi menyeluruh, termasuk kemungkinan seleksi ulang pemain.

Masih banyak talenta muda potensial yang mungkin bisa bersaing dan memberikan performa lebih baik daripada skuad saat ini. CLG

Pos terkait