ISSI Sulteng Minta Semua Daerah Berpartisipasi di Porprov

baklap sepeda

PALU, MERCUSUAR- Pekan Olahraga  Provinsi (Porprov) VIII 2019 akan memperlombakan lima cabang olahraga eksebisi yakni Panahan, Petanque, Menembak, Renang dan Balap Sepeda. Kelima pengprov cabor tersebut sedang mempersiapkan diri baik dari segi tehnis perlombaan maupun kesiapan para atletnya.

Untuk Balap Sepeda yang bernaung dalam Ikatan Sport Sepeda Indesia (ISSI) Sulawesi Tengah sejak jauh hari sudah melakukan persiapan  salah satunya  dengan meminta pengkab/pengkot agar berpartisipasi di Porprov.Bukan hanya  itu, ISSI juga meminta komunitas-komunitas Sepeda agar berpartisipsi.

 “Menindaklanjuti surat keputusan KONI Provinsi Sulteng  tentang penetapan  cabor Balap Sepeda  sebagai cabor eksebisi  pada Porprov VIII 2019  maka kami  mengharapkan  semua pengurus kabupaten dan pengurus kota  untuk ikut serta  berpartisipasi  pada kegiatan tersebut. Kita sangat mengharapkan demikian agar kegiatan Balap Sepeda di Porprov   bisa berlangsung  semarak, meriah  dan tentunya menciptakan atlet  berkualitas dengan menghasilkan  catatan waktu terbaik atau minimal mendekati limit kualifikasi PON,” terang Ketua Umum Pengprov ISSI Sulteng, Hasan. 

Hasan menjelasan Balap Sepeda di Porprov Road Race , juga memperlombakan  kelas eksekutif di nomor individual race.  Termasuk Individual Road Race kelompok umur 15-19 tahun ,Team Time Trial eksekutrif dengan umur tidak terbatas. Lomba juga menjadi  menarik dengan nomor lomba Mountain Bike usia 15 -19 tahun  dan MTB ekskutif. Bicycle Motocross   atau sepeda BMX  usia 15-19 tahun akan menjadi suguhan menarik.

Terkait peserta  BalapSepeda, Hasan  menyebut satu atlet dibolehkan  ikut  lebih dari satu nomor lomba  namun dianjurkan setiap peserta harus menggunakan warna dan corak  yang sama  selama perlombaan berlangsung. “ Kami berharap  semua daerah mengirimkan wakilnya  karena pendaftaran selambat-lambatnya tanggal 10 April 2019,” tutupnya. CLG 

Pos terkait