Jadwal Perempat Final Hadianto Rasyid Cup

hadinto cup 1-64337267
Kompas FC versus Rauf Junior menjadi salah satu laga menarik di babak 16 Besar Hadianto Rasyid Cup 2021. Di laga ini Kompas FC menang 1-0 dan berhak lolos ke perempat final. FOTO:ISSRIN ASSAGAF/MS

PALU, MERCUSUAR-  Turnamen Sepakbola yang memperebutkan Piala Hadianto Rasyid Cup 2021 sudah meyelesaikan babak perdelapan final atau babak 16 Besar. Delapan tim dipastikan lolos ke perempat final yang mulai digelar di lapangan Beringin Kelurahan Nunu, Selasa (21/12/2021) besok.

Tuan rumah meloloskan dua timnya di fase ini, yakni Beringin Putra A dan Beringin Putra B. Selain itu Bintang Timur Taipa (BTT) juga lolos bersama Kompas FC, Sinar Laut Boneoge dan Semangat Baru. Sementara dua tim lainnya, yakni Patriot Sunju dan Abadi Talise menyusul enam tim tersebut ke babak delapan besar. 

Abadi Talise memastikan  ke babak selanjutnya setelah menang telak 3-1 atas Fajar Nusantara, Minggu (19/12/2021). Zabir memborong dua gol di laga ini masing-masing di menit ke-42 dan 69. Sedangkan satu gol lagi disumbangkan Yat Santule   di menit ke-56. Satu-satunya gol Fajar Nusantara dicetak Defid menit 29.

Di hari yang sama gol  Rifaldi Yoto di menit ke-29’ dan  Fikri menit ke- 62 mengantar kemenangan timnya, Patriot  Sunju ke perempat final usai menang 2-0 atas Armada Sakti. CLG

Berikut Jadwal Perempat Final

Selasa (21/12/2021) : Beringin vs Bintang Timur Taipa

Rabu (22/12/2021)   : Kompas FC  vs Sinar Laut Boneoge

Kamis (23/12/2021)  : Semangat Baru vs Beringin Putra B

Jumat (24/12/2021)  : Patriot  Sunju vs Abadi Talise

Pos terkait