PALU, MERCUSUAR – Nosigalo FC kembali melakukan uji coba jelang tampil di Super Soccer Tournament 2020. Usai ditahan imbang Garuda Kabonena akhir pekan lalu, Lucky Odank dkk tampil impresif saat menghadapi Telkom FC, Kamis (8/10/2020) petang.
Bermain di lapangan Galara Utama, Nosigalo FC membuka skor pertama lewat sontekan pemain senior, Nobon KS. Gol di menit ke-12 tersebut tak lepas dari peran M Syahril disisi kiri pertahanan Telkom FC yang langsung memberi umpan terukur kepada Nobon KS. Lima menit berselang Nosigalo FC menggandakan keunggulan yang berawal dari kecepatan Zailun yang menyisir sisi kanan pertahanan Telkom FC. umpan silang pemain asal Banawa Tengah itu disambut Nobon KS dengan sepakan plesing ke tiang pojok.
Kiper muda Telkom FC, Ayub lagi-lagi tak bisa berkutik saat sepakan first time bek sayap Fiky Alba bersarang ke pojok kanan gawang tanpa mampu dijangkaunya. Gol ketiga di menit ke-14 tersebut dilengkapi oleh gol Imam Baihaqi menjadi 4-0 usai mendapat umpan cantik dari Nobon KS di menit ke-29.
Masuknya Weah mulai akhir babak pertama diharapkan coach Telkom FC, Napoleon dapat meningkatkan agresi mereka di lini pertahanan Nosigalo. Alhasil serangan cepat yang dikordinir Weah menghasilkan pelanggaran di depan kotak pinalti Nosigalo FC. Dengan cerdik Tri Setiawan mengarahkan bola sepakan bebasnya ke pojok kanan gawang yang tak kuasa dijangkau Nosigalo FC, Chandra Yudha. Gol di menit ke-40 ini bertahan hingga jeda babak pertama dengan skor 4-1 untuk Nosigalo FC.
Di babak kedua kendali permainan masih dikuasai Nosigalo FC. Namun demikian Telkom FC beberapa kali pula mampu menekan pertahanan Nosigalo FC lewat kecepatan Riski. Hanya dua gol yang dihasilkan Nosigalo di fase ini. Umpan tarik Nobon KS di menit ke-55 yang berhasil dimaksimalakan M Syahril menjadi gol kelima sebelum ditutup oleh gol Zailun di menit ke-57. CLG
Susunan Pemain :
NOSIGALO FC : Chandra Yudha, Fikcy Alba, Ibel, Agim, Lucky Odank, Ma’rif, Angga, Imam Baihaqi, M Syahril, Nobon KS, Zailun
TELKOM FC : Ayub , Ari, Tiar, Sadam, Ferdi, Ucok, Hendra, Tri Setiawan, Risno, Riski dan Rio.