LUWUK, MERCUSUAR – Tim Renang Kota Palu tampil perkasa di Pekan Olahraga Pelajar Daerah ( Popda) 2019 dengan menyapu bersih delapan nomor final yang dilombakan pada Jumat ( 28/6/2019) petang. Sumbangan 8 medali emas tersebut langsung mendorong posisi Kota Palu ke puncak klasemen dengan menggeser tuan rumah Banggai sekaligus mengunci posisi sebagai juara umum Popda 2019.
Pesta medali emas Palu di kolam renang tersebut diawali Delila Azzahra Mallarangi di 100 meter punggung putri.Dilanjutkan dengan Abdul Azis di bagian putra dengan nomor yang sama.
Cucu gubernur Sulteng Longki Djanggola, Ganesha Aleyda Djanggola juga tak mau ketinggalan. Perenang cantik ini merebut emas dengan menyingkirkan perenang Sigi, Cantika Putri Sarana yang sempat mengalahkannya di penyisihan.
Di 100 meter kupu-kupu putra, Adyatma Yoga Pratama mengungguli Mohammad Rayhan asal kabupaten Sigi. Bahkan di 100 meter Dada putri Kota Palu merebut posisi satu dan dua , yakni emas direbut Uswatun Falida, perak dimiliki Delila Azzahra Mallarangi.
Nomor 100 meter Dada Putra, Fauzan Akhmad Naufal bertarung ketat mengalahkan Abdul Azis, rekannya dari Kota Palu.
Di nomor bergengsi 100 meter gaya bebas, kembali Kota Palu tak terbendung. Bahkan posisi rangking 1 sampai 3 dikuasai Palu yakni, Delila Azzahra Mallarangi, emas, Ganesha Aleyda Djanggola, perak dan Uswatun Falida Perunggu. Di bagian putra Abdul Azis menjadi yang tercepat dengan mengalahkan Muhammad Rayhan dari Sigi serta Adyatma Yoga asal Kota Palu.
Hasil manis tim Renang tersebut langsung membawa Kota Palu berlari jauh mengumpul medali emas terbanyak dengan jumlah total 17 emas, 11 perak dan 10 perungg. Banggai yang sebelumnya berjaya di matras Karate berada di posisi kedua dengan merebut 9 emas 4 perak dan 7 perunggu.
Empat tambahan emas Kota Palu direbut di nomor lintasan Atletik nomor bergengsi 100 dan 200 meter putra putri. Di 100 meter putra, Sandy merebut emas dan dibagian putri direbut Desti. Kedua pelari ini juga melakukan hal yang sama di nomor 200 meter putra dan putri.
Popda Sulteng 2019 yang mulai berlangsung pada Rabu (26/6/2019) ditutup oleh Bupati Banggai Herwin Yatim pada Sabtu (29/6/2019) siang usai laga final cabor Voli Pasir putra. CLG