PALU, MERCUSUAR – Turnamen Sepakbola yang bertajuk Trofeo Angkatan Bintara Polda Sulteng (ABPS) 2021 yang digelar pada Sabtu (24/4/2021) lalu berakhir manis bagi tim LND Sulteng FC. Di kejuaraan yang bertema Fun Football ini, Fitrah dkk merengkuh juara dengan menyapu bersih enam poin.
Di babak pertama yang berdurasi 25 menit, LND Sulteng FC yang memainkan skuad terbaiknya seperti antara lain Muhammad ‘Boby’, Fitrah, Indra dan Herman Tondra unggul tipis 1-0 berkat gol tunggal Dede Saudo yang berhasil melewati kiper usai lolos dari jebakan offside.
Di babak kedua, skuad muda tim 238 Sulteng FC punya peluang besar untuk mendulang poin tiga saat menghadapi senior mereka dari angkatan 2004, Zetta Alfa Zetta Gamma atau disingkat ZaZg FC. Kendati demikian justru ZaZg FC unggul labih awal lewat sontekan Haris Basemu.
Namun tak lama berselang 238 Sulteng FC mampu mencetak gol balasan yang disumbangkan Rahmat Hidayat. Hasil imbang 1-1 bertahan hingga usai laga yang dilanjutkan ke babak adu sepakan pinalti. Di fase ini 238 Sulteng FC keluar sebagai pemenang dan berhak dengan poin 2.
Di babak ketiga yang menjadi penentuan, LND Sulteng FC kembali meraih kemenangan usai lewat gol yang dicetak Herman Tondra. Dengan hasil tersebut LND Sulteng FC meraih poin bersih, 6 disusul 238 Sulteng FC poin 2 dan ZaZg FC nilai angka 1.
Pemain bertahan LND Sulteng FC, Muhammad menyebut Trofeo ABPS digelar sebagai wadah silaturahim antar angkatan Bintara di Polda Sulteng.
“Ini kegiata pertama kali yang kita lakukan yang idenya muncul dari para senior di angkatan dan kita juga mendukung. Tujuannya jelas, selain meningkatkan silaturahmi, tentunya dapat meningkatkan imun tubuh yang memang sangat diperlukan di masa pandemic ini. Kita berharap semua menikmati pertandingan dan mudah-mudahan selanjutnya akanj dibuat yang lebih bagus lagi,” ujar Muhammad ‘Boby’ yang berdinas di Polres Donggala kepada Mercusuar. CLG