Moh Agus Syawal Kembali Pimpin KONI Kabupaten Sigi

MUSORKAB KONI SIGI-f13040c4

SIGI, MERCUSUAR – Moh Agus Syawal kembali pimpin KONI Sigi periode 2021-2025 secara aklamasi melalui Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) ke II KONI Sigi, di Restoran D’Kalora, di Desa Kalora, Kecamatan Kinovaro, Sabtu (18/9/2021).

Setelah di percaya lagi  memimpin  KONI Sigi untuk kedua kalinya, Moh Agus Syawal menyampaikan ucapan   terima kasih kepada seluruh peserta Musorkab yang telah memilih dirinya untuk kembali menahkodai KONI Sigi. Untuk program kedepan, KONI Sigi, kata dia akan mempersiapkan dan membina atlet asal Sigi dalam rangka mengikuti even Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke – 9 di Kabupaten Buol tahun 2022.

 “Tentunya, pembinaan dan pengembangan atlet Sigi tidak akan berjalan lancar tanpa dukungan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi . Sebagai Ketua KONI  Sigi, saya memgucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Pemkab Sigi dalam hal ini bupati Sigi, ketua KONI  Sulteng dan semua pihak atas kelancaran Musorkab ke II KONI Sigi,” jelasnya.

Sementara itu Bupati Sigi Moh Irwan Lapatta dalam sambutannya mengatakan, sukses tidaknya suatu organisasi sangat berpengaruh dengan manajemennya.  Kata dia, dengan memiliki manajemen yang baik dan teratur, KONI diharapkan mampu melaksanakan tugasnya lebih baik dan profesional untuk mencapai dan mewujudkan prestasi yang membanggakan.

Bupati berharap, kegiatan musyawarah ini benar-benar dijadikan forum diskusi dan menghasilkan bahan evaluasi dan prestasi  kabupaten Sigi ke depan.

Dalam kesempatan itu, Bupati mengimbau dan mengajak seluruh pengurus cabang olahraga dan KONI  untuk  menyatukan niat tulus  membangun prestasi untuk kepentingan dan kesuksesan bersama.

Sementara itu, Ketua KONI Sulteng Moh Nizar Rahmatu mengatakan Musorkab merupakan bagian dari suatu organisasi untuk meraih prestasi.

Siapapun yang terpilih sebagai Ketua KONI Sigi, dia harus dapat menyiapkan sarana dan meningkatkan prestasi olahraga empat tahun kedepan.

“Saya mengapresiasi atas kegiatan Musorkab ke II KONI Sigi, semoga melalui Musorkab akan melahirkan pengurus KONI Sigi yang hebat untuk peningkatan prestasi olahraga di Sigi,” terangnya.

Hadir dalam kesempatan tersebut  bupati Sigi, ketua KONI Sulteng, Moh Nizar Rahmatu beserta pengurus, Ketua KONI Kabupaten Sigi, Moh  Agus Syawal, Perwira Penghubung, Kabag OPS Polres Sigi dan seluruh perwakilan cabang olahraga.AJI

Pos terkait