Nosigalo FC Pertahankan Juara Trofeo Siliwangi di Bandung.

Selebrasi Nosigalo Old Stars usai menjuarai Trofeo Siliwang di stadion Siliwangi Bandung, Sabtu (6/7/2024). FOTO: ISSRIN ASSEGAF/MS

BANDUNG, MERCUSUAR – Tim Sepak bola Nosigalo Old Star Palu memenangkan Trofeo Siliwangi 2024 yang gelar di stadion Siliwangi Bandung, Sabtu (6/7/2024) malam dengan skor 9-1.

Kemenangan tersebut sekaligus mempertahankan juara yang diraih tahun lalu yang juga dilaksanakan di stadion nyang sama. Selain Nosigalo FC Old Stars, dua tim yang berpartisipasi yaitu Woles A dan Woles B.  

Total 9 gol Nosigalo FC pada laga yang diwarnai gerimis dan cuaca dingin Kota Bandung ini  masing-masing dua gol disumbangkan Mahfud Masuara dan Djawaludin. Lima gol lain dicetak Nobon KS, Anto Veron, Stanley Oscar, Muhtar, dan Aby Ezha.

“Alhamdulillah, kita hadir di stadion Siliwangi Bandung untuk kedua kalinya dan alhamdulilla juara trofeo  lagi, sama seperti tahun sebelumnya. Kami menikmati momentum fun football  ini dan yang paling penting menjaga silatrahmi di internal kami dan dengan teman-teman dari klub bola di Bandung,” ujar Ketua Yayasan Nosigalo Abadi (Nosabi), Mahfud Masuara kepada Mercusuar di Bandung.

Usai menjuarai Trofeo, esoknya Nosigalo Old Star menjajal tim Papi Cartel Ballers Club di lapangan sintetis UIN Bandung. Pada laga yang dimainkan jam 16.00 waktu setempat, Nosigalo FC yang kali ini diperkuat Wakil Bupati Tojo Una-una, Ilham Lawidu kembali tak terkalahkan. 6 gol diciptakan Nosigalo FC dalam kemenangan 6-3.

“Saya menikmati (main bola), di sela-sela urusan  pekerjaan di Jakarta. Pastinya saya senang walupun agak lelah,” ujar wabup yang bermain penuh dilaga persahabatan ini. CLG

Pos terkait