Nuzul, Taekwondoin Cilik Peraih Medali Perak  Kyorugi 

Taekwondoin SDN 3 Palu-95b05224
Nuzul Alrizky Putra Ramadhan merebut medali perak di kelas Pra Kadet Central Celebes III Taekwondo Open Tournament 2022. FOTO: IST

PALU, MERCUSUAR – Perguruan Taekwondo T-Fly Kota tampil sebagai juara umum kategori prestasi di kejuaraan Taekwondo bertitel Central Celebes III Taekwondo Open Tournament 2022. Dari beberapa kelas yang berhasil meraih medali emas, perak maupun perunggu, terselip satu Taekwondoin cilik T-Fly  yang baru berusia tujuh tahun. Dia adalah Nuzul Alrizky Putra Ramadhan.

Murid kelas 1 SDN 3 Palu kelahiran 4 Juli 2015 ini meraih medali perak di nomor Kyorugi kategori  Pra Kadet ( usia 5-12 tahun) setelah gagal mengatasi perlawanan alot taekowndoin  Tadulako Taekwondo Fighter.

Meski gagal menyamai prestasi di turnamen Taekwondo SMA Negeri 1 Palu beberap waktu lalu yang berhasil merebut medali emas, namun Nuzul Alrizky Putra Ramadhan tetap semangat untuk berlatih. “Harus tetap semangat latihan, om,” ujar Nuzul kepada Mercusuar di sela-sela pembukaan Central celebes III Taekwondo Open Tournament. 

“Nuzul punya semangat untuk berlatih dan sebagai orang tua kita pasti mendukung dengan penuh semangat pula. Tapi, kita juga tetap menggiring anak-anak untuk fokus pada akdemiknya dan pendidikan  agama,” ujar Irhamsyah, ayah dari Nuzul.

Nuzul adalah potret dari sebagian kacil anak-anak usia dini pemberani yang memilih cabor bela diri Taekwondo kategori Kyorugi yang full bodi contack . CLG

Pos terkait