Palu Selection Kalahkan Tim Liga Indonesia, Terkumpul Dana Rp. 47 Juta di Laga Amal

WhatsApp Image 2020-07-25 at 00.03.07

PALU, MERCUSUAR –  Rizky Pellu  dan Hasyim Kipuw  berhasil memuaskan penonton Kota Palu  di laga amal pada Jumat (24/7/2020) petang. Meski tampak tak memaksakan diri, kedua andalan PSM Makassar di Liga 1 ini beberapa kali menonjolkan tehnik mengumpan maupun passing bola  terukur yang membuat sebagian besar penonton kagum.

Rizky Pellu yang mengisi lini tengah skuad Liga Indonesia seolah mengedukasi  bahwa menjadi pemain tengah cukup dengan satu sentuhan lalu bergerak membuka ruang dan meneruskan lagi bola ke lini serang. Begitupun dengan Hasyim Kipuw yang tampak lebih tampan dari foto aslinya beberapa kali sukses memberikan crossing terukur lalu kembali  ke posisi pertahanan kanan.  

Namun demikian kolaborasi pemain bintang lokal Palu (minus Sandi Sute dan Fadil Sausu ) dengan duo punggawa PSM Makasar ini  belum mampu mengakhiri laga dengan kemenangan . Justru Palu Selection yang diperkuat pemain-pemain  berpengalaman , seperti antara lain kiper Chandra Yudha ,  Dedet Lagandeng, Rifaldi, termasuk pemain senior eks Persipal Palu, Lukman Masiara, Nobon KS, Hidayat Udin, Fandi Saad dan  beberapa peman lainya  mencatat kemenangan 2-1 lewat gol Reynaldi Assang dan pinalti Aditya. Sedangkan satu-satunya gol Liga 1 disumbangkan  striker Sriwijaya FC, Sandrian.  

Sementara itu, perwakilan fans klub PSM Makassar Palu, Ullah kepada Mercusuar mengaku termotivasi dengan sambutan antusiasme penonton dengan kahadiran Rizky Pellu dan Hasyim Kipuw yang nota bene pilar PSM Makassar.

“Kita menyiapkan kegiatan ini tak cukup seminggu dan hasilnya sangat di luar dugaan. Ini menjadi motivasi kami kedepannya mudah-mudahan bisa mendatangkan kembali, tak hanya dua orang. Kalau bisa satu tim PSM Makassar,” ujar Ullah yang diamini Fardal Rakasiwi. Terima kasih kepada Rizky Pellu dan Hasyim Kipu atas kehadirannya menghibur penonton . Semoga  tenaga yang mereka sumbangkan dalam membantu  meringankan korban bencana banjir menjadi berkah,” ujar Ullah mengakhiri. CLG

Pos terkait