Pimpin Klasemen LKP 2020 – Restorasi FC, Ancaman Baru dari Utara  Donggala

RESTORASI (1)

 

 

Coach Restorasi FC U17, Andil Andika memberikan arahan di jeda babak pertama saat menghadapi Rauuf Junior. FOTO:ISSRIN ASSAGAF/MS

 

PALU, MERCUSUAR – Hingga pekan ketujuh, Restorasi FC U17 mantap bertengger di puncak klasemen sementara dengan poin 18 dari tujuh penampilan di Liga Kota Palu 2020. Dari tujuh laga, enam kemenangan diraih skuad besutan coach Andil Andika ini. Satu-satunya kekalahan Restorasi FC ketika menghadapi tim kuat, Rauf Junior dengan skor 1-2.

Catatan lain yang diukir Restorasi FC  di Liga Kota Palu edisi perdana ini adalah agresifitas pemainnya yang sudah mengemas total 14 gol ke gawang lawannya dan baru kebobolan empat kali.

Dengan ditundanya LKP 2020 akibat wabah penyakit Covid-19 yang kembali meningkat di Kota Palu membuat menejemen tim mempunyai banyak waktu untuk melakukan evaluasi.

“Sebenarnya  sejak awal kami tak punya niat untuk terjun di Liga Kota Palu karena baru terbentuk bulan Januari 2020.Tapi,  saat tekad sudah dibulatkan dan kaki sudah dilangkahkan maka tak ada kata lain saya hanya minta sama anak-anak bermain saja semampu kalian dan sebaik mungkin dan kurangi kesalahan. Kata ketua yang penting tidak sampai jadi juru kunci dan terdegradasi. Berada di papan tengah saja sudah bagus. Dan Alhamdulillah tempat terbaik kami miliki untuk sementara ini,”  terang manajer tim Restorasi FC, Lucky Ahmad kepada Mercusuar, Jumat (2/10/2020).

Sukses berada di puncak klasemen tak lepas dari pemilihan pelatih yang tepat. Dan Lucky Ahmad mengklaim sudah  melakukan pilihan tepat  terhadap juru taktik Restorasi FC.  

“Selaku orang yang dipercaya sebagai manajer tim, saya pikir coach Andil sangat tepat   apalagi kami pernah bekerja sama dulu di Gamas Nupabomba. Andil Andika yang menurut saya adalah analisis yang bagus, beliau juga punya insting dalam merubah strategi. Beliau juga orang yang mau menerima masukan sehingga kolaborasi kami di harapkan mampu menampilkan yang terbaik dalam tim,” sambung Lucky Ahmad.

Restorasi FC U17, kata Lucky Ahmad  hanya punya persiapan  dua bulan jelang tampil di LKP.  Di bulan pertama fokus membangun mental dan disiplin pemain. Selanjutnya  fokus menggelar  test game sebulan jelang dimulainya LKP.

“Soal pemain, saya harus bilang mereka adalah anak-anak manis yang bekerja sesuai tugas yang diberikan pelatih. Sebagai manajer tim saya bangga dan salut dengan sepak terjang anak-anak saya ini yang mana mereka datang dari daerah hanya untuk membuktikan kemampuan dan kinerja mereka selama kompetisi. Dan alhamdulillah sampai pekan ketujuh ini semua berjalan sesuai ekspektasi dan kami harapkan akan terus berlanjut sampai ujung kompetisi,” ujar Lucky Ahmad mengakhiri.  

Diketahui, Restorasi FC adalah duta olahraga Sepakbola dari salah satu partai kontestan Pemilu. Tim yang berdiri pada 1 Januari 2020 ini  didukung oleh figur yang hobi Sepakbola yakni Rusdy Mastura dan Ahmad Ali. CLG

Pos terkait