PALEMBANG, MERCUSUAR- Atlet Panahan Sulawesi Tengah, Abdullah Muflih lolos dari babak eliminasi 32 Besar setelah berlomba di babak penyisihan Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) 2023 Palembang Sumatera Selatan, Senin (28/8/2023).
Dalam perlombaan di arena Panahan kompleks Jakabaring Sport City tersebut, atlet asal Kota Palu ini meraih skor terbaiknya di nomor Recurve jarak 70 meter dengan total angka 559 dan berada di ranking ke-28 dari seluruh provinsi .
“Dengan perjuangan yang panjang hari ini, Abdullah Muflih masuk ke babak seperenambelas dengan menyelesaikan sesi pertama dan kedua dari berbagai serinya mendapat skor di atas pada saat latihan di Palu . Hasil skor ini meningkat dibanding yang dicapai di Popda. Insha Allah di babak 16 akan bertanding lagi dan semoga memberikan hasil yang terbaik,” ujar pelatih Panahan Sulteng Fikri Balla kepada Mercusuar di Palembang.
Selain Abdullah Muflih yang main di Divisi Recurve, 70 meter. Satu atlet lagi, yakni Aqilah Ufairah akan tampil di Divisi Standar Nasional, 50 meter, 40 meter, dan 30 meter. CLG