Porprov  2022 Tetap Sesuai Tahapan 

Porprov tetap Sesuai Yahapan-052f25f6
 Husin Alwi

PALU, MERCUSUAR – Sekretaris Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Tengah, Husin Alwi, dalam kapasitasnya sebagai Ketua Pengawas dan Pengarah Porprov IX  menegaskan Porprov IX 2022 Provinsi Sulteng di Kabupaten Banggai tetap berjalan sesuai tahapan. 

Menurut Husin, Porprov yang semula diagendakan pada 19-26 November 2022 tetap dilaksanakan. Bahkan kata dia, panitia telah bekerja sesuai dengan tahapan, seperti SCDM dan TD yang dilaksanakan di Banggai termasuk Bimtek Aplikasi e-Sambatu yang dilaksanakan di Palu.

 “Sementara rapat kecil antara KONI Provinsi dan KONI Kabupaten Banggai secara berkesinambungan mempersiapkan Porprov di Banggai berjalan sukses,” kata Husin dalam siaran pers KONI Sulteng, Sabtu (20/8/2022).

Pernyataan Husin Alwi terkait dengan tanggal pelaksanaan Porprov tersebut,  menyusul informasi yang beredar di salah satu  media online yang mengatakan  Banggar dan TAPD Banggai menyepakati Porprov Sulteng Diundur. 

“Kalau ada berita dan informasi diundur itu hanya pernyataan sepihak. Sejauh ini Porprov tetap berjalan sesuai tahapan dan waktu yang sudah ditetatapkan,” sambung Husin Alwi . 

Tenaga Ahli Gubernur ini mengatakan soal dana penyertaan dari provinsi sudah dituangkan dalam KUPA PPASP dan APBDP sebesar Rp10 miliar. “Gubernur Rusdy Mastura sudah menyampaikan pada pembahasan  KUPA PPASP dan APBDP yang terkait anggaran Porprov ada di anggaran perubahan,” jelasnya. 

Husin sekali lagi menegaskan  Gubernur dan KONI Sulteng berkomitmen sangat serius membangun olahraga. Faktanya adalah olahraga Sulteng di PON Papua sesuai ekspektasi yang mampu keluar dari papa bawah penyelenggaraan PON .Porprov  sebagai gerbang menuju Sulteng Emas yang pastinya  mendapatkan perhatian serius  dari Gubernur dan KONI.  CLG

Pos terkait