Porserosi Sulteng Mencari Atlet Wanita

sEPATU rODA

PALU, MERCUSUAR – Menjelang babak kualifikasi PON 2020, Pengprov Persatuan Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Porserosi) Sulawesi Tengah kekurangan atlet di bagian putri. Hal ini membuat  pengprov bekerja keras  untuk menjaring para atlet wanita.

Sekretaris Porserosi Sulteng, Hendra Iskandar mengakui saat ini hanya terdapat dua atlet putri dan tujuh orang putra yang aktif latihan.   

“Jumlah (atlet) yang aktif  tujuh  orang putra  dan putri hanya dua orang. Maka dari itu kami  masih mencari atlet putri untuk kami latih dalam rangka ikut pra PON, tetapi mereka nantinya tetap akan diseleksi,” terang Hendra kepada Mercusuar belum lama ini.  

Meski kekurangan atlet wanita, tim pelatih cabor Sepatu Roda Sulteng  cukup serius menyiapkan atletnya guna berpartisipasi di ajang Pra-PON. Saat ini proses latihan untuk para atlet andalan terus digeber demi memuluskan target Sulteng  mampu menunjukkan eksistensinya di ajang bergengsi tersebut. Karena  babak kualifikasi PON sudah semakin dekat yang dipusatkan di Bekasi September mendatang.

“Ada  beberapa even yang akan kami ikuti dan dalam waktu dekat anak-anak akan kami ikutkan  di kejuaraan yang diselenggarakan di Kalimantan Selatan dan Insha Allah juga di Jogja dan piala Ibu Negara  setelah pelaksanaan Pra PON,”jelasnya.

Terpisah pelatih sepatu roda Sulteng, Tesar mengatakan bahwa sejauh ini tidak ada kendala dalam proses persiapan para atlet untuk menjelang event tersebut.

“Memang tempat latihan berpindah secara urban, tapi tinggal mempermantap tehnik saja, karena kita  terkendala sirkuit untuk latihan tapi proses latihan terus berjalan  agar target kita bisa lolos PON terpenuhi,” ucap Tesar. CLG

Pos terkait