Sebelum ke PON Papua, Ketum KONI Dilatih Menembak

HL-Latihan Menembak-d48241cb

PALU, MERCUSUAR – Ketua Umum (Ketum) KONI Sulawesi Tengah, Moh Nizar Rahmatu bersama Komandan Satuan Pelaksana (Dansatlak)  Puslatda PON XX Sulawesi Tengah, Imelda Liliana Muhidin, dan Bendahara Umum KONI Sulteng, Andinur Lamakarate  dilatih menembak  sebelum berangkat ke PON XX Papua.

Dalam latihan di Mako  Ditsamapta Polda Sulteng , Jumat (17/9/2021) petang  tersebut, jajaran pengurus KONI Sulteng ini didampingi Dirsamapta Polda Sulteng, Kombes Pol Barliansyah dan Wadirpol Air Polda Sulteng, AKBP Sirajuddin  Ramly. 

Terkait giat itu,  Ketum Nizar Rahmatu mengapresiasi Polda Sulteng yang menjadi mitra KONI Sulteng dalam mendukung kontingen Sulawesi Tengah menuju PON XX Papua.

“ KONI Sulteng mengapresiasi Polda Sulteng yang mengajak kami sekaligus memberikan kesempatan  latihan menembak ini. Dan saya kira ini adalah sebuah instrumen dari Puslatda PON XX yang pada dasarnya untuk menjalin  silaturahmi yang dibangun kedua institusi,” ujar Nizar Rahmatu.

Hal yang sama disampaikan Dirsamapta Polda Sulteng, Kombes Pol Barliansyah. Polisi tiga  melati di pundakanya ini menyebut  selain memantapakan akurasi  menembak  anggota Brimob Polda Sulteng yang ditugaskan mengawal kontingen Sulteng selama di Papua, latihan menembak bersama ini untk menjalain silaturahim dengan pengurus KONI Sulteng.       

“Kita melaksanakan latihan menembak bersama anggota KONI Sulteng ini tujuan utamanya menjalin silaturahmi, kemudian juga mempersiapkan aparat  dari Polda Sulteng ini yang akan melaksanakan tugas pengawalan dan pengamanan kontingen Sulawesi Tengah di Papua . Namun pada hakikatnya latihan-latihan yang kita laksanakan ini untuk menjalin Silaturahmi,” ujar Barliansyah . CLG

Pos terkait