Sekot Palu Puji Mental Pemain Muda

FB_IMG_1551023338306_1

PALU, MERCUSUAR – Kompetisi Sepakbola Pelajar U-14 dan U-16 tingkat Kota Palu  2019 telah berakhir pada Sabtu (23/2/2019) sore.  SMPN 2 Palu keluar sebagai pemenang  kategori usia 14 tahun dan SSb Aditama Bahari  menjadi juara untuk usia 16 tahun.

Sekretaris Kota Palu, Asri Sawaya yang  hadir menyaksikan partai puncak kegiatan  tahunan Dispora Kota Palu   itu menyebut kejuaraan yang mulai digelar pada 14 Februari 2019 lalu  itu  menjadi ajang pencarian bakat pesepakbola muda  Kota Palu. 

Namun demikian dalam sambutan tanpa teksnya di upacara penutupan, dia menilai tim yang berlaga di final belum memuaskan. Tapi tanpa ragu Sekot memuji  mental anak-anak yang semakin baik.

“Ada beberapa tadi (pemain) itu kemampuan sprintnya  tidak ada dan tidak berani untuk adu lari, mungkin latihannya yang masih kurang . Kemudian latihan tehnik dasar bola, latihan taktik individu, latihan taktik, unit dan taktik tim  saya kira itu sangat perlu supaya permainan  kelihatan indah  mulai dari lini belakang ketengah sampai  kedepan supaya enak dilihat, dan (pemainan) tadi tidak ada enaknya saya nonton,” katanya.  

Dia juga  meminta setiap tim perlu meningkatkan lagi latihan. “Yang perlu dilatihkan lagi itu permainan  dari kaki ke kaki sentuhan satu dua satu dua  karena postur kita ini kecil. Dan yang tidak kalah pentingnya itu latihan mental  dan Alhamdulillah saya lihat tadi (pemain) bagus- bagus semua mentalnya,  semuanya tunduk sama  wasit dan ini harus dipertahankan,” ujar Asri yang aktif di Sepakbola Old Stars.  CLG

 

Pos terkait