Tim Liga Santri Binaan Korem 132/Tdl Siap Tampil di Piala Kasad 

Liga Santri-3d395c0c

PALU, MERCUSUAR – Tim Sepak Bola Liga Santri Sulawesi Tengah binaan Korem 132 Tadulako dipastikan akan tampil di Seri Nasional Piala Kasad Liga Santri PSSI 2022. Asprov PSSI Sulteng juga sudah menjaring 21 nama pemain hasil tallent scouting yang dilakukan selama penyelenggaraan Liga Santri di tingkat Provinsi Sulawesi Tengah.

Menjelang keberangkatan ke tingkat nasional tersebut, pemain-pemain akan menjalani Trainig Center (TC) di Kota Palu untuk membentuk kekompakkan,  kolektifitas permainan, meningkatkan strategi permainan termasuk peningkatan disiplin. 

Sekaitan hal itu, Komandan Korem ( Danrem) 132 Tadulako, Brigjen Toto Nurwanto kepada Mercusuar menyebut tim Liga Santri Sulteng binaan Korem 132 Tadulako sudah punya tim dan siap bertanding.

“Tim sudah siap bertanding, tinggal menunggu anak-anak dari daerah untuk bergabung di Palu sebelum berangkat. Main di Bandung dan 16 Besar main di Jakarta . Persiapan sudah matang dan sebelum berangkat anak-anak akan kita TC selama 5 hari . Intinya sudah siap,” ujar Danrem, Jumat (2/9/2022). 

Diketahui, tim Liga Santri Pondok Pesantren Nurul Iman Alkhairaat menjadi pemenang di babak final Liga Santri Seri Provinsi Sulawesi Tengah pertengahan bulan Agustus lalu. Tim asal Kabupaten Morowali ini unggul tipis 1-0 atas Ponpes Darul Ulum Kilongan Kabupaten Banggai  lewat gol yang dicetak Moh Akbar.  CLG

Pos terkait