Tim PUBG Sulteng Lolos PON Aceh-Sumut

PALU, MERCUSUAR- Tim PUBG Sulteng dibawah naungan E-Sport Indonesia yang diperkuat  empat atlet, yakni Ahmad Haekal Aresda (Kapten), Andi Haeqal Fikran S, Muhamad (BoyCil)  Afriza dan Muh Rhizqy Ngasang berhasil membawa Sulteng meraih tiket PON 2024 Aceh-Sumatera Utara. Keempat atlet Sulteng tersebut hanya Boycil, gamer yang sempat masuk dalam Timnas Indonesia pada SEA Games 2023 Kamboja bertanding di Jakarta. Sementara tiga lainnya bertanding di camp Maesa Palu.

Pertandingan berlangsung seru merebut 12 tiket PON dari 16 tim yang tembus final. Sulteng berhasil meraih tiket ke-12 dengan mengoleksi 23 poin, dari 19 kill point dan 4 place point. Di bawah Sulteng ada empat provinsi yang gugur tidak ikut PON.

Kualifikasi PON XXI Aceh-Sumut divisi PUBG hanya diikuti 24 provinsi se-Indonesia. Sulteng sendiri bergabung di grup A bersama Jogjakarta, Kalimantan Utara, Papua Barat, Jawa Barat, Maluku Utara, Gorontalo, dan Kalimantan Selatan.

 “Sulteng berhasil masuk dalam bagian sejarah ESI pertama kali dipertandingkan di PON. Ini baru awal  perjuangan untuk bisa bersama-sama berjuang meraih medali PON 2024,” kata Ishak Basir yang juga Ketua Pokja Sulteng Emas,” ujar Ketua ESI Sulawesi Tengah, Ishak Basir dalam rilis yang diterima redaksi, Rabu (20/9/2023).

Sementara itu, Ketua Bidang Atlet dan Prestasi ESI Sulteng Frangky Piyong mengatakan Babak Kualifikasi PON dipertandingkan secara daring, 12 – 19 September 2023.

“Kita berterima kasih atas dukungan semua pihak serta doa dari masyarakat Sulteng, tim divisi PUBG berhasil meraih tiket PON. sementara tiga divisi game kita belum beruntung,” ujar Frangky. 

Diketahui, Sulteng mengikuti empat divisi game yaitu Mobile Legend yang diwakili Tim Pride Sulteng, PUBG diwakili Gooners Palu, Free Fire diwakili Central Legend Palu dan efootbal PES diwakili Harry Akbar dan Mahful. CLG

Pos terkait