UKOM FKM Untad Gelar Liga Angkatan

UKOM FKM..-48f0f969

PALU, MERCUSUAR – Unit Kegiatan Olahraga Mahasiswa (UKOM) Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Tadulako (Untad) menggelar kegiatan Liga Angkatan, yang dibuka belum lama ini. Cabang olahraga yang dilombakan adalah futsal dan bola voli, yang diikuti oleh seluruh Mahasiswa pada tiap Angkatan serta diikuti pula oleh para Dosen, Staf, dan Alumni di lingkungan FKM Untad. 

Sekretaris Panitia, Ainnaya Nurul berharap dengan terselenggaranya Liga Angkatan tersebut dapat menjalin silaturahim antar mahasiswa, dosen, staf, maupun alumni, menjaga kebugaran tubuh di masa pandemi dengan berkompetisi secara kekeluargaan dan sportif, serta bisa menjadi sarana penyaluran bakat mahasiswa di bidang olahraga.

Sekaitan hal itu, pembina UKOM FKM Untad, Dr. Muh. Ryman Napirah, S.KM., M.Kes. mengharapkan  nilai kebersamaan dan solidaritas seluruh civitas akademika FKM  dari kegiatan ini. “Aktivitas fisik sangat diperlukan apalagi di masa pandemi sekarang ini. Semoga bakat-bakat dalam bidang olahraga khususnya cabang futsal dan bola voli dari mahasiswa kita bisa terjaring, sehingga dapat mewakili FKM Untad ke depan pada kegiatan olahraga eksternal baik level lokal maupun nasional. Semoga ke depan UKOM FKM bisa menyelenggarakan kegiatan lainnya di bidang olahraga yang lebih besar lagi,” kepada Mercusuar, Selasa (9/11/2021).

 “Kami berharap Liga Angkatan yang dilaksanakan UKOM menjadi momentum merekatkan silaturahim antara mahasiswa, begitupun dosen dan staf, melatih sportivitas, serta menyehatkan tubuh dan pikiran,” ujar  Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FKM Untad, Herman Kurniawan, S.KM., M.Med.Ed.menambahkan.

Dukungan kegiatan olahraga tersebut juga datang dari Dekan FKM Untad, Prof. Dr. Nurdin Rahman, M.Si., M.Kes. “Kami sangat mendukung even Liga Angkatan ini sebagai bagian dari upaya refreshing atau pereduksian kejenuhan dalam melaksanakan aktivitas kita sehari-hari berkaitan dengan tridharma perguruan tinggi sekaligus merajut silaturahim antar civitas akademika. Tentunya saya berharap bahwa kegiatan ini dilakukan secara berkala dan berkelanjutan, tidak hanya terbatas pada kompetisi liga angkatan internal tapi juga dalam skala regional yaitu mengkompetisikan dengan melibatkan institusi dari luar Untad, dengan harapan ada sertifikat kemenangan yang akan berkontribusi untuk akreditasi”  tutupnya. CLG

Pos terkait