Pemkab Parmout Minta Warga Jaga Kondusifitas

FOTO HLLL WABUP PARMOUT
WABUP Parmout, Badrun Nggai saat memantau proses pencoblosan di salah satu TPS, Rabu (9/12/2020). FOTO: FATHIA/MS

PARMOUT, MERCUSUAR  – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Parigi Moutong (Parmout) meminta pada masyarakat di daerah itu agar dapat menjaga ketertiban dan kedamaian selama tahapan pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur, baik saat pemungutan suara, penghitungan hingga penetapan pemenang. .

Selain itu, juga meminta pada semua pihak agar dapat bersabar dan menahan diri, serta jangan ada eforia yang berlebihan sampai ada penetapan pemenag oleh KPU.

Hal itu disampaikan oleh Wakil Bupati (Wabup) Parmout, H Badrun Nggai saat meninjau pelaksanaan pencoblosan di sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) di Kecamatan Parigi, Parigi Barat, Parigi Tengah, Parigi Utara, Siniu dan Kecamatan Ampibabo, Rabu (9/12/2020).

“Mari kita semua dapat patuh menunggu keputusan KPU siapa kandidat yang ditetapkan sebagai pemenang,” tandasnya.

Menurut Wabup, pelaksanaan pencoblosan di setiap TPS berjalan aman, tertib. Demikian partisipasi masyarakat yang mengunakan hak pilihnya sesuai waktu yang telah ditentukan dan semuanya berjalan tepat waktu.

Pemantauan oleh Wabup yang dilakukan usai menyalurkan hak pilihnya di TPS 6 Kelurahan Masigi, Kecamatan Parigi itu, diawali di TPS 4 Kelurahan Bantaya dan TPS 4 Kelurahan Loji, Kecamatan Parigi.

Selanjutnya Wabup bersama rombongan terdiri dari Forkopimda, KPU, Panwaslu dan Desk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng Kabupaten Parmout meninjau TPS 1 Desa Baliara dan Desa Parigimpu’u, Kecamatan Parigi Barat.

Kemudian TPS 1 Desa Petapa, Kecamatan Parigi Tengah; TPS 1 Desa Pelawa, TPS 1 Desa Pangi dan TPS 2 Desa Toboli, Kecamatan Parigi Utara; TPS 1 Desa Siniu, Kecamatan Siniu dan terakhir TPS 1 Tolole, Kecamatan Ampibabo.  

Pada kesempatan itu, Wabup mengapresiasi masyarakat dan pelaksanaan pemilihan yang menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) dengan baik di setiap TPS. “Pelaksanaan pemilihan ini sudah dapat berjalan dengan baik. Terlihat pelaksanaan pemilihan di seluruh TPS yang kami pantau semua memperhatikan standar protokol kesehatan dengan baik, dan masyarakat mematuhi aturan yang telah diberlakukan KPU dengan tidak terlihat penumpukan pemilih di setiap TPS.” ujar Wabup. TIA

Pos terkait