PUPRP Parmout Tenderkan 5 Paket Jalan

PARIGI MOUTONG, MERCUSUAR – Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Kabupaten Parigi Moutong (Parmout) melakukan tender pada 5 paket jalan, yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK).

Plt. Kepala Dinas PUPRP Parmout, Adrudin Noor, 5 paket pembangunan jalan itu adalah ruas Balinggi-Jatiluih, Tolai-Terminal, Sienjo-Sibalago, Sipayo perkebunan, dan Ogotion-Lambanau hingga Kotaraya.

“Secara teknis, kami saat ini tengah mempersiapkan semua dokumen, kemudian dilakukan review di Sekretariat Daerah, yang ditangani oleh bagian pelelangan. Termasuk di dalamnya, adalah kualifikasi perusahaan yang nantinya dinyatakan sebagai pemenang tender,” urai Adrudin.

Selanjutnya, bila salah satu perusahaan dinyatakan sebagai pemenang tender, akan menunggu jika terdapat sanggahan hasil yang ditetapkan oleh pihak yang memiliki kewenangan dalam proses tender.

“Secara aturan, kami baru akan melibatkan prosesnya, setelah selesai di bagian pelelangan, yang kemudian akan ditangani oleh Pejabat Pembuat Komitmen (PPK),” tambahnya.

Adrudin menegaskan, meskipun pada proses pelelangan sudah ada yang dinyatakan sebagai pemenang, namun Dinas PUPRP memiliki kewenangan untuk melakukan verifikasi terhadap perusahaan yang dinyatakan menang tersebut.

Di antaranya verifikasi terhadap kualifikasi perusahaan, termasuk di dalamnya kesesuaian tenaga-tenaga yang dibeberkan di dalam dokumen, dan kesesuaian alat yang mendukung pekerjaan perusahaan.

Jika dari hasil verfikasi ditemukan tidak sesuai dengan dokumen, maka ungkap Adrudin, pihaknya punya kewenangan untuk membatalkan pemenang tender.

“Karena memang kami menginginkan agar pekerjaan nantinya, benar-benar berkualitas, dan pastinya hasil yang baik ditentukan dari proses pekerjaan yang baik, yang dilakukan oleh perusahaan yang baik pula,” pungkasnya. MBH

Pos terkait