LOLU UTARA, MERCUSUAR – Dua siswa SMPN 2 Palu yang ikut mewakili Kota Palu mengikuti kejuraan renang ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Banggai berhasil memborong medali pada cabang renang 50 meter putri.
Dua siswa tersebut bernama Thalita berhasil meraih medali emas cabang 50 meter gaya dada Putri dan Adelia Josephin berhasil meraih medali perak gaya dada Putri 50 meter. Dengan prestasi tersebut juga menambah perolehan medali Kota Palu dan bisa membanggakan SMPN 2 Palu yang juga mengikutkan para siswanya mengikuti ajang tersebut.
“Kami sangat bersyukur karena dua siswa kami sudah berhasil membawa pulang medali emas dan perak. Tentunya mereka akan kembali mengikuti berbagai kategori dibidang renang, selain itu ada juga sejumlah siswa kami yang masih mengikuti pertandingan di cabang olahraga lainnya. Semoga mereka juga bisa meraih medali sesuai dengan harapan Kota Palu dan sekolah,” kata Kepala SMPN 2 Palu, Ramlah M Siri, Senin (12/12/2022).
Pihaknya mengatakan memang saat ini seluruh guru SMPN 2 Palu masih dalam masa study tiru di Makassar jadi belum sempat mendampingi para siswa yang mengikuti Porprov di Kabupaten Banggai. Tetapi dengan seluruh doa dan dukungan sekolah seluruh siswa yang mengikuti ajang tersebut tetap menampilkan yang terbaik.
“Kami sudah mengimbau kepada seluruh siswa untuk bisa memaksimalkan seluruh lomba pada ajang ini, sebab ini merupakan ajang resmi dari pemerintah yang bisa membawa para siswa mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON),” terangnya.
Pihaknya juga sudah menyiapkan berbagai bonus untuk para siswa yang berhasil meraih medali pada ajang tersebut. Bonus tersebut sebagai apresiasi dan motivasi para siswa agar bisa lebih semangat dalam mengikuti berbagai ajang untuk membawa nama baik daerah maupun sekolah. UTM