LERE, MERCUSUAR – Bencana alam gempa bumi kembali terjadi di Sulawesi Barat (Sulbar) yang mengakibatkan adanya korban jiwa dan harta benda. Olehnya, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Palu, Ansyar Sutiadi mengimbau kepada seluruh sekolah Kota Palu untuk bisa mengumpulkan bantuan, yang kemudian disalurkan kepada para korban bencana di wilayah tersebut.
Pihaknya tidak memaksakan sekolah soal banyak dan jumlah bantuan yang akan disalurkan, ini sebagai wujud kepedulian kita terhadap korban bencana di Sulbar, yang dari informasi, saat ini sedang membutuhkan berbagai bantuan seperti sembako, selimut, terpal dan berbagai kebutuhan lainnya.
“Kami sudah mengimbau kepada seluruh sekolah untuk bisa secepatnya mengumpulkan bantuan untuk disalurkan kepada keluarga kita di Sulbar,” kata Ansyar, Jumat (15/1/2021).
Pihaknya juga sudah membuat posko pengumpulan bantuan di Kantor Disdikbud Kota Palu, jadi sekolah bisa mengantarkan langsung bantuan tersebut di kantor. Rencananya jika seluruh bantuan terkumpul mereka akan menyalurkan bantuan tersebut ketempat tujuan pada Rabu (20/1/2021), sehingga masih ada kesempatan bagi sekolah untuk mengumpulkan bantuan hingga batas waktu yang telah ditentukan.
“Saat ini sudah banyak sekolah melaporkan siap memberikan bantuan kepada saudara kita yang ada di Sulbar. Kami berencana jika seluruh bantuan telah dikumpulkan kami akan salurkan langsung ketempat tujuan,” terangnya. UTM