FLS2N Tingkat Kota Palu, Siswa SDN 3 Palu Juara 2 Gambar Bercerita

Murid SDN 3 Palu, Ananda Mikaila, berhasil meraih juara 2 dalam lomba Gambar Bercerita, pada Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Kota Palu. FOTO: ELSA/MS

BESUSU TENGAH, MERCUSUAR – Murid SDN 3 Palu, Ananda Mikaila, berhasil meraih juara 2 dalam lomba Gambar Bercerita, pada Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Kota Palu. Prestasi ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi sekolah dan memberikan motivasi bagi siswa-siswa lainnya.

Kepala SDN 3 Palu, Dutri, menyampaikan apresiasi dan semangat kepada Mikaila, untuk terus maju ke tingkat provinsi. Dutri juga mengucapkan terima kasih kepada orang tua Mikaila, yang telah memberikan dukungan luar biasa. 

“Dukungan orang tua sangat penting dalam perkembangan dan prestasi anak. Kami berterima kasih atas support yang luar biasa dari orang tua Mikaila,” ujar Dutri.

Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada Gloria Kristiani, pembimbing Mikaila, yang telah membimbingnya hingga bisa meraih prestasi ini. 

“Terima kasih kepada ibu Gloria Kristiani yang telah membimbing Mikaila. Ini adalah bukti bahwa kerja keras dan bimbingan yang baik dapat membawa hasil yang membanggakan,” tambah Dutri.

Dutri berharap agar ke depannya Mikaila dapat berkembang lebih baik lagi dan berharap lebih banyak murid yang menunjukkan bakat dan prestasi. 

“Semoga Mikaila bisa terus berkembang dan semakin baik lagi. Kami berharap semakin banyak murid yang memiliki bakat dan prestasi, sehingga nama SDN 3 Palu semakin harum,” harapnya.

Prestasi Mikaila menjadi inspirasi bagi seluruh siswa SDN 3 Palu untuk terus mengasah bakat dan kemampuan mereka, serta menunjukkan bahwa dengan dukungan dan bimbingan yang tepat, setiap siswa dapat mencapai prestasi yang gemilang. CR1

Pos terkait