TONDO, MERCUSUAR – Hingga saat ini, kurang lebih 1000-an alumni Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik (FISIP) Untad, telah mengkonfirmasikan akan hadir mengikuti Jalan Santai Lintas Angkatan Tanpa Batas, yang digagas oleh IKA FISIP Untad periode 2022-2027.
Giat olahraga ini akan digelar pada 6 Agustus 2023 di Kampus Untad Setia Budi, mulai pukul 6.00 Wita. Dengan jumlah 1000-an lebih calon peserta yang akan hadir, jalan santai lintas angkatan ini diprediksi jadi iven terbesar dalam sejarah pelaksanaan jalan santai, yang dilaksanakan oleh alumni Untad.
“Jalan santai ini tujuannya agar semua alumni saling mengenal dari angkatan terlama hingga termuda, dalam bingkai silaturahmi sesama alumni. Diperkirakan, pesertanya bisa mencapai dua ribuan orang,” kata Ketua Panitia, Abidin Andi Arung dalam rilis yang diterima redaksi.
Senada dengan Abidin, alumnus FISIP 1999, Idrus Sahar mengaku terpanggil untuk memeriahkan jalan santai tersebut.
“Sebagai alumni dari FISIP, saya apresiasi rencana acara ini. Pastinya kami akan ikut memeriahkannya, karena untuk lebih meningkatkan silaturahmi antar alumnus,” ucap Kepala Sekratariat KONI Provinsi Sulteng ini kepada Mercusuar.
Abidin menambahkan, panitia pelaksana telah mengantongi izin keramaian dari kepolisian setempat.
Diketahui, jalan santai ini digelar sebagai rangkaian pengukuhan PC IKA FISIP Untad periode 2022-2027 yang dipimpin Muhammad Irwan, yang saat ini menjabat Bupati Sigi.
FISIP Untad merupakan fakultas tertua di Untad dan termasuk dari tiga fakultas pertama berdirinya Untad. Alumninya pun menyebar se Indonesia, dan memangku jabatan publik kepala daerah, anggota dewan hingga birokrat. CLG