LOLU UTARA, MERCUSUAR – Salah seorang siswa SMPN 2 Palu bernama Janitra Ayu berhasil meraih juara satu Miss Preteen tingkat Nasional pada ajang Pemilihan Grand Model Indonesia 2022.
Dengan prestasi tersebut Janitra Ayu akan mewakili Indonesia pada ajang Miss Preteen tingkat Internasional di Filipina pada Februari 2023 mendatang.
Kepala SMPN 2 Palu, Ramlah M Siri mengatakan, prestasi tersebut sangat membanggakan bagi sekolah dan daerah Sulteng khususnya Kota Palu.
“Kami sangat bersyukur, karena satu siswa kami berhasil meraih juara Miss Preteen tingkat nasional. Semoga ini bisa menjadi modal buat kami ke depan untuk bisa lebih mengembangkan bakat model di sekolah, sebab model ini merupakan salah satu bakat yang harus dikembangkan karena banyak memberikan manfaat khususnya bagi siswa itu sendiri,” kata Ramlah, Kamis (10/11/2022).
Ia mengatakan, bahwa prestasi ini akan menjadi langkah awal buat seluruh siswa, bahwa di sekolah tidak pernah membatasi pengembangan bakat apapun. Apapun bakat yang ingin dikembangkan, akan mendapatkan dukungan penuh dari sekolah.
“Prestasi ini juga tidak luput dari peran pelatih dan orang tua yang terus memberikan dukungan terhadap bakat yang dimiliki anaknya. Peran orangtua juga sangat menentukan prestasi anak-anaknya. Makanya, kami sebagai pihak sekolah mengucapkan banyak terima kasih kepada orang tua dan pelatih, yang telah mendampingi para siswa hingga berhasil meraih juara,” terangnya.
Menurutnya, prestasi tersebut sebagai motivasi buat siswa lainnya, agar ke depannya bisa mengembangkan bakat yang lebih baik, karena bakat dapat juga dijadikan sebagai tujuan masa depan. Sebab dengan bakat, siapapun bisa lebih mudah untuk meraih kesuksesan. UTM