BESUSU TENGAH, MERCUSUAR – SMP Negeri 4 Palu berupaya mengembangkan minat dan bakat siswanya, dengan mengadakan kegiatan ekstrakurikuler (ekskul), yang dilaksanakan pada sore hari. Setiap tahun ajaran baru, pihak sekolah melakukan perekrutan untuk siswa yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan ekstrakurikuler. Namun, upaya tersebut terkendala dengan masalah pendanaan.
Demikian dikatakan oleh Wakil Kepala Sekolah (Wakasek) Kurikulum, Sulhan, saat ditemui di ruang kerjanya Selasa (21/2/2023). Menurutnya, untuk mengakomodir minat dan bakat siswa, pihaknya membimbing siswa agar mengetahui, bahwa kegiatan ekstrakurikuler juga penting untuk masa depan siswa.
“Kami selalu berusaha mendorong siswa, untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan ekstrakurikuler, karena jika mereka ikut berpartisipasi dalam kegiatan ekstrakurikuler, itu sama dengan mendorong pengembangan sekolah,” kata Sulhan
Terkait kendala yang dihadapi, Sulhan mengatakan, dalam proses mengembangkan minat dan bakat siswa, sudah tentu ada kendala yang mereka temui. Kendala yang mereka temui yakni terkait pendanaan.
“Dalam setiap ekstrakurikuler, pasti harus ada pelatih, karena tidak semua guru mempunyai bakat di bidang olahraga. Kami terhalang oleh dana, karena kalau kami mempekerjakan pelatih dari luar, otomatis kami harus memerlukan dana,” ujarnya.
Lanjutnya, guru-guru SMP Negeri 4 Palu tentunya mempunyai banyak sekali harapan untuk siswanya. Pertama, siswa dalam keseharian memiliki karakter yang sesuai dengan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila. Kedua, siswa memiliki inovasi untuk meningkatkan diri mereka, di samping tentunya dengan bantuan dari guru-guru, untuk memberikan motivasi kepada siswanya.
Sulhan mengharapkan, SMP Negeri 4 Palu bisa meraih prestasi, baik dalam bidang olahraga ataupun prestasi lainnya. Pihaknya juga mengharapkan sekolah ini bisa memiliki prestasi seperti sekolah-sekolah lain. CR1