TONDO, MERCUSUAR – Tim Direktorat Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Republik Indonesia mengunjungi langsung SMAN Model Terpadu Madani Palu, untuk melihat para siswa yang berhasil meraih juara tiga pada Olimpiade Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2022.
Pada lomba tersebut sudah diumumkan bahwa sekolah yang berhasil meraih juara satu, dua, tiga dan empat, akan mendapatkan kunjungan langsung dari Tim Kemenkeu RI. Mereka akan diberikan pembinaan tentang pembelajaran APBN. Jadi mereka tidak hanya berkunjung tetapi memberikan berbagai materi mengenai APBN di sekolah.
“Kami memang belum lama ini mendapatkan kunjungan langsung dari Tim Direktorat Kemenkeu RI, untuk melihat para siswa yang berhasil meraih juara pada Olimpiade APBN 2022. Pada kunjungan tersebut mereka ingin melihat pogres pembelajaran di sekolah dan memberikan berbagai materi pembelajaran tentang APBN,” kata Kepala SMAN Model Terpadu Madani Palu, Mohammad Saleh, Kamis (9/2/2023).
Pihaknya mengatakan, dengan kunjungan tersebut mereka banyak memberikan pembelajaran yang sangat penting bagi para siswa khususnya di bidang APBN. Sebab pendidikan ini sangat penting karena menyangkut pendapatan dan belanja negara yang selama ini kita ketahui. Seluruh siswa juga sangat antusias dengan adanya kunjungan tersebut sebab sangat jarang mereka bisa datang ke sekolah.
“Kami melihat kunjungan tersebut sebagai upaya mereka dalam memberikan pembinaan kepada para siswa, agar kedepannya bisa kembali mengikuti Olimpiade APBN 2023. Jadi dengan materi yang mereka bawakan para siswa sudah bisa mempersiapkan diri karena materi yang mereka bawakan menyangkut APBN,” terangnya.
Pihaknya juga memberikan berbagai apresiasi kepada pihak Kemenkeu, yang telah berkunjung ke sekolah sebagai bentuk upaya kepedulian terhadap pendidikan yang ada di Sulteng khususnya di Kota Palu. UTM