DUYU, MERCUSUAR – Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Palu, Dr. H. Nasruddin L. Midu menekankan tentang pentingnya penerapan protokol kesehatan (prokes) pencegahan penyebaran Covid-19 di lingkungan madrasah.
Hal itu ia sampaikan, saat bersilaturahmi dengan para Kepala Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri dan Swasta se-Kota Palu, di ruang pertemuan MTs Negeri 2 Kota Palu, Selasa (9/2/2021).
Dalam silaturahmi tersebut, Nasruddin mengingatkan kepada para kepala madrasah untuk menerapkan dan menjaga dengan baik penerapan prokes 5M, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, membatasi mobilitas dan interaksi, serta menjauhi kerumunan.
Penerapan prokes 5M tersebut, telah ditekankan melalui Instruksi Menteri Agama nomor 1 tahun 2021, tentang gerakan sosialisasi penerapan protokol kesehatan.
“Jaga instruksi Menteri Agama ini dengan baik, di lingkungan madrasah maupun di lingkungan masyarakat sekitar kita. Sampaikan bahwa ancaman Covid-19 itu betul-betul ada,” katanya.
Sementara itu, Kepala MTsN 2 Kota Palu, H. Syamsu Nursi menyebutkan, silaturahmi Kepala Kantor Kemenag Kota Palu tersebut dihadiri oleh 25 Kepala MTs se-Kota Palu. Masing-masing 4 Kepala MTs Negeri dan 21 Kepala MTs Swasta.
Selain menyampaikan pentingnya penerapan prokes 5M, pada kesempatan tersebut Kepala Kantor Kemenag Kota Palu juga menyampaikan bahwa hingga saat ini proses pembelajaran di madrasah di Kota Palu masih menggunakan metode daring, mengingat tren penyebaran kasus Covid-19 di daerah ini masih terbilang tinggi.
“Terkait pembelajaran, saat ini ditekankan masih berlaku daring, mengikuti edaran dari Gubernur Sulteng,” tandas Syamsu. IEA