PKBM Kana Mapande Segera Laksanakan Ujian Kesetaraan

PKBM kana Mapande-c3ca1321

UJUNA, MERCUSUAR – Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Kana Mapande Palu akan kembali melaksanakan ujian kesetaraaan pada September 2021 mendatang. PKBM tersebut sudah mengeluarkan jadwal resminya yang akan dilaksanakan selama empat hari mulai dari 20 – 23 September 2021.

Dengan adanya jadwal pelaksanaan ujian kesetaraan tersebut pihaknya mengimbau kepada seluruh masyarakat Sulteng yang belum mendapatkan ijazah mulai tingkat SD, SMP dan SMA bisa mendaftarkan diri secara gratis, sehingga nantinya bisa mengikuti ujian kesetaraan bersama dengan peserta lainnya yang sudah mendaftarkan diri.

Kepala PKBM Kana Mapande Palu, Ruli Firmansyah mengatakan akan kembali melaksanakan ujian kesetaraan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan pemerintah pusat. “Kami sudah menyiapkan seluruh berkas para peserta yang telah mendaftarkan diri, makanya kami juga masih terus mengajak seluruh masyakat untuk bisa mendaftarkan diri untuk mengikuti ujian tersebut. Setelah itu mereka bisa mendapatkan ijazah seperti yang diinginkan,”katanya, Selasa (17/8/2021).

Pihaknya mengatakan proses ujian tetap seperti sebelumnya secara tatap muka, hanya saja tetap memperketat protokol kesehatan bagi seluruh peserta yang akan mengikuti ujian. Intinya mereka hanya bisa membantu seluruh masyarakat untuk bisa mendapatkan ijazah untuk keperluan dalam bekerja ataupun lainnya.

“Ini merupakan kesempatan yang sangat baik untuk masyarakat karena bisa mengikuti ujian secara resmi. Setelah itu mereka juga akan mendapatkan ijazah yang setara dengan pendidikan formal yang ada di sekolah, makanya tunggu apalagi kalian yang ingin mendapatkan ijazah harus bisa mendaftarkan diri secepatnya agar bisa mengikuti ujian sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan,”terangnya.

Pihaknya mengatakan untuk mengikuti ujian sangat mudah karena seluruh peserta sudah mendapatkan bimbingan pelatihan untuk berbagai pelajaran. UTM

Pos terkait