dari Ikatan Alumni (IKA) angkatan 1993, pada acara ramah tamah reuni SMEA Negeri Palu angkatan 1993, Sabtu (6/5/2023). Cendramata kepada 9 orang mantan guru SMEA (SMK Negeri 2 Palu) itu, merupakan sumbangsih dari seluruh alumni angkatan 93.
Ketua Alumni SMEA Negeri Palu angkatan 1993, Musa Abdul Kadir mengatakan, setelah pihaknya memberikan bantuan kursi roda kepada mantan gurunya, kali ini di acara ramah tamah dan dalam rangka Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), pihaknya memberikan cendramata kepada 9 orang mantan guru SMEA Negeri Palu.
“Semoga cenderamata ini dianggap bermanfaat dan kiranya dapat dikenang oleh para mantan gurunya,” katanya.
Menurutnya, di sinilah kekompakan mereka para alumni SMEA angkatan 93. Bukan kerja dari satu orang saja, tetapi semua alumni 93 mereka libatkan.
Kegiatan ini berjalan sukses dimulai dari awal bulan puasa, dengan melakukan pemberian bantuan kursi roda dan sembako, kepada salah seorang mantan guru mereka, bagi-bagi takjil gratis kepada masyarakat sekitar sekolah SMK Negeri 2, pemberian sembako dan takjil gratis ke salah satu panti asuhan, dan pada ramah tamah ini mereka kembali memberikan cendramata kepada 9 orang mantan guru mereka.
“Panitia reuni alumni SMEA angkatan 93 mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak bupati Sigi, yang telah membantu memfasilitasi tempat ramah tamah dan hal sangat membantu kami panitia,” ujar Musa Abdul Kadir.
Menurutnya, pada puncak acara reuni ini akan lebih seru dan ramai, karena mereka mengajak semua anggota keluarga para rekan-rekan alumni. Pihaknya juga menyiapkan hadiah menarik buat peserta yang dapat menjawab lomba-lomba yang mereka gelar.
Dawati, salah seorang mantan guru olahraga SMEA Negeri Palu mengatakan, kegiatan alumni seperti ini sangat baik, dan perlu mendapatkan apreasiasi. Bukan hanya mempererat silaturahmi antara siswa tetapi para alumni angkatan 93 ini masih saja memiliki kepedulian dan memperhatikan para mantan gurunya.
Ramlan mantan guru perkantoran mengatakan, setiap reuni angkatan 93, dia selalu mendapatkan undangan dan dirinya selalu menyempatkan hadir, meski saat ini dirinya saat ini mengajar di SMK Negeri 2 Kabupaten Buol.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sigi Anwar mengatakan, pada dasarnya Pemerintah Kabupaten Sigi sangat memberikan perhatian besar kepada para alumni, khususnya SMEA Negeri Palu khususnya angkatan 93, karena adanya reuni dan silaturahmi ini bisa mempererat silaturahmi alumni-alumni yang di Sulteng, khususnya di Sigi. CR1