LOLU SELATAN, MERCUSUAR – SD Gamaliel menggelar acara pesta akademik dan gelar karya, Rabu (21/6/2023). Kegiatan ini merupakan momen yang ditunggu-tunggu oleh seluruh siswa, guru, dan orang tua, karena menggambarkan hasil akhir pembelajaran selama setahun.
Acara ini tidak hanya bertujuan untuk melihat proses akhir pembelajaran siswa, tetapi juga untuk memberikan penghargaan kepada siswa yang mencapai nilai terbaik. Rangkaian acara ini juga sekaligus menjadi kesempatan bagi sekolah, untuk menyerahkan rapor hasil belajar kepada para siswa.
Siswa SD Gamaliel tampil memukau dengan berbagai macam penampilan yang telah mereka persiapkan. Dalam semangat kreativitas dan dedikasi, mereka menghasilkan karya-karya terbaik, untuk dipamerkan kepada semua orang yang hadir.
Kepala SD Gamaliel, Ninik Maryanti, mengungkapkan kebanggaannya terhadap prestasi dan dedikasi siswa yang telah menjalani proses pembelajaran dengan baik.
“Kami bangga melihat perkembangan siswa – siswa kami selama setahun ini. Mereka telah menunjukkan kemampuan dan keterampilan terbaik mereka dalam acara ini. Kami berharap acara pesta akademik dan gelar karya ini dapat menjadi motivasi dan penghargaan yang memotivasi mereka untuk terus berkembang di masa depan,” ujar Ninik. CR1