LOLU UTARA, MERCUSUAR – Kepala SDN 10 Palu, I Nyoman Setiartawan menegaskan pihaknya sangat mendukung program yang dicanangkan Wali Kota Palu, yakni mewujudkan Kota Palu menjadi Kota Adipura.
“Program Adipura ini sangat bagus sekali, karena banyak tersangkut di dalamnya baik dengan kebersihannya, keindahan, dan keramahtamah lingkungannya,” kata Nyoman, di ruang kerjanya, Rabu (02/11/2022).
Salah satu bentuk dukungan, lanjutnya, SDN 10 Palu secara aktif memberikan pemahaman kepada murid dengan pembiasaan sebagai bentuk pengembangan karakter
“Semenjak dipercaya memimpin di sekolah ini, saya sudah melakukan penguatan pendidikan karakter. Salah satunya adalah menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan, baik di dalam sekolah maupun di luar sekolah. Kami juga punya program untuk membersihkan Taman GOR, kita ajak murid untuk melakukan bersih-bersih. Jadi ini sangat bagus sekali, saling keterkaitan kota Adipura. Ini juga dalam pembentukan karakter kepada masyarakat, bagaimana hidup bersih dimulai dari lingkungan sekolah,” tuturnya.
Nyoman mengungkapkan, jika ada murid SDN 10 Palu kedapatan membuang sampah sembarangan, pihak sekolah akan memberikan sanksi terguran, kemudian sekolah juga mengajarkan kepada murid untuk saling mengingatkan satu sama lain.
Selain itu, setiap hari Sabtu SDN 10 palu melakukan kerja bakti mulai dari lingkungan kelas, lalu turun ke lingkungan sekolah. Pihak sekolah juga mengajarkan anak-anak setiap waktu pulang sekolah untuk membersihkan kelas, sampah yang telah berada di tempat sampah agar dibuang ke tempat pembuangan akhir.
“Saya sangat berharap banyak, karena ini yang namanya Adipura yang sudah dicanangkan oleh kota. Kita tidak bisa bergerak sendiri, harus bergerak bersama-sama. Seberat apapun kalau kita bersama-sama saya yakin dan percaya pasti itu bisa. Demikian juga Bapak Wali Kota pasti menggerakkan seluruh kekuatan yang ada, kita juga sangat mendukung. Harapan kita, apa yang sudah dicanangkan Kota Palu semakin sukses, semakin bersih dan semakin indah,” pungkasnya. CR1